Menu

Waspada Obesitas pada Anak! Jangan Beri 5 Makanan Ini Secara Berlebihan, Moms

19 Maret 2023 08:00 WIB
Waspada Obesitas pada Anak! Jangan Beri 5 Makanan Ini Secara Berlebihan, Moms

Ilustrasi anak alami obesitas (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Tangerang Selatan —

Obesitas pada anak menjadi salah satu penyakit yang harus diwaspadai. Salah satu cara untuk mencegah penyakit ini adalah dengan memerhatikan asupan buah hati.

Pasalnya ada beberapa makanan yang berisiko menyebabkan obesitas pada anak, Moms. Bukan gak boleh diberi, tapi sebaiknya jangan mengonsumsinya secara berlebihan, ya.

Kira-kira makanan apa saja yang berisiko menyebabkan obesitas pada anak tersebut? Yuk, simak selengkapnya dalam artikel yang sudah HerStory rangkum dari berbagai sumber berikut ini.

1. Es krim

Anak-anak sangat menyukai makanan ini, dalam riset terbitan Nutrition Reviews makanan manis termasuk es krim juga memiliki efek candu yang membuat orang ingin makan terus. Namun yang harus diperhatikan adalah mengkonsumsi makanan manis akan membuat asupan kalori semakin gak terkontrol dan akan berujung pada risiko terjadinya obesitas.

2. Donat

Donat adalah sejenis roti yang mengandung kadar gula cukup tingg dan umumnya juga dilapisi dengan toping yang manis-manis pula. Apalagi makanan ini dibuat dengan cara digoreng, Moms.

Proses penggorengan akan meningkatkan asupan lemak trans dan lemak jenuh. Inilah yang membuat donat menjadi makanan yang dapat meningkatkan risiko terjadinya obesitas.

3. Sosis

Sosis atau daging olahan lain seperti kornet dan makanan beku juga menjadi salah satu makanan favorit anak-anak.

Namun Moms perlu waspada karena makanan-makanan jenis ini terbukti mengandung lemak tak jenuh dan garam yang cukup tinggi. Kedua kandungan ini termasuk jenis zat yang mampu menyebabkan obesitas.

4. Jus kemasan

Jus kemasan pada umumnya mengandung gula tambahan yang gak baik bagi kesehatan. Jika dikonsumsi dalam jumlah yang berlebih, maka jus kemasan dapat berisiko menyebabkan obesitas pada anak.

5. Boba

Boba adalah sejenis minuman yang berapa tahun belakangan sangat populer di kalangan anak muda dan anak-anak. Namun lagi-lagi, minuman yang amat digandrungi anak muda ini juga memicu naiknya berat badan secara drastis.

Mengutip dari jurnal Food Science and Nutrition, fruktosa yang terkandung dalam minuman boba relatif tinggi mencapai sekitar 20,79 gram. Diketahui bahwa fruktosa dapat meningkatkan terjadinya risiko obesitas, terutama pada anak-anak.

Baca Juga: Rekomendasi Susu dengan Kandungan Lemak 0 Persen, Gak Usah Naik Berat Badan dan Obesitas Beauty!

Baca Juga: Atasi Obesitas dengan Sedot Lemak, Emang Biasa Beauty? Cusss Simak Faktanya Berikut Ini, Ternyata....

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.