Menu

Masih Sering Dilewatkan, Ini Dia 5 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Selama Bulan Ramadan, Apa Saja Ya?

04 April 2023 22:30 WIB
Masih Sering Dilewatkan, Ini Dia 5 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Selama Bulan Ramadan, Apa Saja Ya?

Ilustrasi berbuka puasa. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Memiliki tubuh yang sehat selama bulan Ramadan adalah kunci keberhasilan dalam menjalani ibadah puasa. Sebab, dengan memiliki tubuh yang sehat, kita bisa menjalankan puasa dengan baik dan lancar.

Nah, salah satu hal yang harus dilakukan untuk menjaga kesehatan tubuh adalah dengan bangun sahur. Sayangnya sebagian orang sering melewatkannya karena susah bangun pagi. Nah, berikut ini beberapa tips agar tidak telat bangun sahur selama puasa di bulan Ramadan, antara lain:

1. Siapkan makanan yang praktis

Mempersiapkan makanan sahur haruslah dilakukan dengan cepat dan praktis. Coba persiapkan makanan yang mudah dan cepat disajikan, seperti oatmeal atau roti dengan telur rebus.

2. Hindari makan terlalu berat di malam hari

Makan terlalu banyak atau terlalu berat sebelum tidur akan membuat sulit untuk bangun di pagi hari. Oleh karena itu, hindari makan terlalu banyak atau terlalu berat di malam hari agar lebih mudah bangun saat waktu sahur tiba.

3. Tidur cukup

Tidur yang cukup sangat penting untuk menjaga kesehatan dan stamina tubuh selama berpuasa. Cobalah untuk tidur lebih awal dan pastikan untuk tidur cukup, setidaknya selama 6-8 jam setiap malam.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Sri Handari