Menu

4 Tradisi Suku Dayak yang Jarang Diketahui, Bukan Cuma Pengobatan Ida Dayak, Ada yang Sudah Dihentikan Gegara Terlalu Sadis Lho!

09 April 2023 13:05 WIB
4 Tradisi Suku Dayak yang Jarang Diketahui, Bukan Cuma Pengobatan Ida Dayak, Ada yang Sudah Dihentikan Gegara Terlalu Sadis Lho!

Serba-serbi keindahan Suku Dayak. (Istimewa/Edited by HerStory)

3. Tradisi ngayau

Tradisi ngayau merupakan kegiatan berburu kepala musuh yang dilakukan oleh beberapa rumpun Dayak, yaitu Ngaju, Iban, serta Kenyah. Namun, tradisi yang satu ini sudah dihentikan sebab dianggap terlalu sadis dan penuh dendam.

Konon, tradisi ini diwariskan secara turun-temurun yang dilakukan oleh pemuda Dayak untuk menunjukkan bakti dan kesetiaan. Setiap keturunan akan memburu kepala pembunuh ayahnya dan kemudian terus berlanjut ke anak cucu.

Pada tahun 1874, kepala suku Dayak Kayan mengumpulkan kepala suku dari rumpun lainnya. Mereka akhirnya menyepakati hasil musyawarah Tumbang Anoi yang mana berisi larangan tradisi ngayau karena dapat menyebabkan perselisihan di dalam suku Dayak.

4. Tiwah

Tiwah merupakan tradisi pemakaman yang dilakukan dengan cara membakar tulang belulang kerabat yang sudah meninggal dunia. Ini merupakan tradisi yang dilakukan oleh masyarakat Dayak Ngaju yang memegang kepercayaan Kaharingan, Beauty.

Tradisi ini dipercaya dapat mengantarkan arwah dari orang yang sudah meninggal menuju akhirat yang disebut dengan Lewu Tatau. Pelaksanaannya dilakukan dengan cara menari dan bernyanyi sambil mengelilingi jenazah.

Nah, itu dia beberapa tradisi dari suku Dayak. Semoga bermanfaat, ya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan