Selain itu, Mikha juga dituntut untuk memainkan adegan intens selama menjadi Sri dalam film Sewu Dino yang menguras energinya.
"Hampir semua ya jujur, aku dari awal sampai akhir, scene aku intens semua. Kadang lari terus bergerak, adegan yang ada action-nya sedikit, jadi itu lumayan menguras energi," tutur Mikha.
Di filmnya kali ini, Mikha harus mempelajari bahasa Jawa zaman dulu dan lokasi syutingnya pun tidak biasa di daerah terpencil. "Secara adegan dan lokasi, ini lumayan ekstrem banget," ujar Mikha.
Meski filmnya menyeramkan karena mengangkat cerita tentang praktik kekejaman santet, Mikha mengatakan lokasi syuting Sewu Dino tidak menyeramkan.
"Adegannya saja horor tapi syutingnya fun, seru banget," katanya.
Mikha Tambayong mengaku semua adegan yang dimainkannya berkesan. Apalagi di film ini Mikha melakukan beberapa adegan yang menguras tenaga dan emosi.
"Ada adegan action tapi sedikit. Tapi tetap saja lumayan menguras energi," tutup Mikha.