Melly Goeslaw (Instagram/Edited by HerStory)
Melaney Ricardo sempat mengira, bila yang dimaksud Teh Melly adalah satu sendok centong nasi. Namun, Melly Goeslaw kembali menekankan bila dirinya hanya bisa makan sesendok nasi bukan satu centong.
"Centong ya maksudnya ya?" tanya Melaney Ricardo.
"Enggak, satu sendok makan," jawab Melly Goeslaw.
Melaney Ricardo spontan memasang mimik wajah tak percaya saat mendengar pengakuan Melly.
Satu sendok nasi yang dimakan Melly pun butuh perjuangan untuk mencernanya. Di mana, Melly harus mengunnyah makanan tersebut pelan-pelan dan lama.
"Dan makannya pelan-pelan. Kalau gue langsung 'hap' gitu, udah, uwek, kenyang banget" jelas Melly.
Diakui pelantun Bunda itu, ia sebenarnya bisa makan dua sendok nasi. Hanya saja, setelahnya ia tak bisa minum.
Dengan kata lain, Melly Goeslaw harus pintar-pintar mengatur asupan makanan dan minuman agar bisa dicerna oleh tubuhnya.
Pengakuan Melly Goeslaw yang demikian membuat netter merasa prihatin. Tak sedikit di antaranya pula yang menilai bila Melly menyiksa dirinya sendiri.
"Wow, tersiksa juga ya, demi apa lah," komentar netter.
"Menyiksa diri banget ya, Tuhan sudah menciptakan manusia beserta organ-organnya adalah yang paling baik dan sempurna," sahut yang lain.
"Semakin mengerucut lambungnya maka semakin terlihat tua wajahnya..gk wajar jg sih klo pola mkn nya seperti ini," sambung lainnya.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.