Nagita Slavina dan Raffi Ahmad (YouTube/Ini Talk Show)
Pada kesempatan itu, Sensen pun membongkar jika dirinya sampai melacak dalang utama di balik isu perselingkuhan Raffi. Ia sampai harus meminta bantuan ahli IT untuk melakukan hal tersebut.
“Aku sampai cari tahu seluk beluknya. Siapa nih dalangnya? Dalang dari semua dalang, karena kebetulan aku juga punya temen yang orang IT luar biasa bisa track segala macem,” jelasnya.
Hal itu dilakukan Sensen karena enggan memberi panggung pada oknum yang memanfaatkan nama Raffi. Dari penyelidikannya itu, Sensen akhirnya berhasil mengetahui sosok di balik kabar tersebut.
“Jadi ya sudah kalau dibilang aku diam aja, enggak, aku pasti akan track. Cukup tahu. Buat apa aku mengekspos orang yang udah bikin nama bos aku jelek? Ngapain gue kasih panggung ke dia,” pungkasnya.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.