Menu

Nyaris Disantap Jokowi, Kenali Ciri-ciri dan Dampak Berbahaya Makanan Berformalin Bagi Kesehatan Manusia, Salah Satunya Bisa Bikin Kanker!

28 April 2023 17:15 WIB
Nyaris Disantap Jokowi, Kenali Ciri-ciri dan Dampak Berbahaya Makanan Berformalin Bagi Kesehatan Manusia, Salah Satunya Bisa Bikin Kanker!

Tim Food Security Loka POM Manggarai Barat melakukan pengujian sampel makanan yang disantap Presiden Jokowi dan keluarga di sebuah hotel di Labuan Bajo. (Istimewa/Detik.com)

HerStory, Jakarta —

Beauty, baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan kabar Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama keluarga hampir menyantap buah mengandung formalin, saat kunjungan kerja di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT). 

Lantas, apa itu formalin dan bagaimana dampak berbahayanya bagi kesehatan manusia?

Mengutip dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Jumat (28/4/2023), formalin merupakan larutan tak berwarna yang baunya sangat menusuk. Formalin mengandung sekitar 37% formaldehid dalam air serta 15% pengawet. 

Umumnya, formalin digunakan sebagai pembunuh hama dan bahan kebutuhan industri. Adapun penggunaanya untuk makanan tentu dilarang. 

Kendati demikian, tak sedikit oknum jahat menggunakan formalin pada makanan guna meningkatkan tampilan dan mengawetkan rasa. Praktik salah seperti ini dilakukan oleh pihak tak bertanggung jawab. 

Menurut BPOM, sejumlah produk yang sering mengandung formalin antara lain ikan segar, ayam potong, mie basah dan tahu. Lalu, bagaimana ciri-ciri makanan mengandung formalin

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan