Menu

Penyakit Berbahaya Usai Lebaran Mengintai, ini Cara Pencegahannya Menurut Ahli!

02 Mei 2023 14:35 WIB
Penyakit Berbahaya Usai Lebaran Mengintai, ini Cara Pencegahannya Menurut Ahli!

Ilustrasi penyakit kolesterol (Freepik/Edited by HerStory)

Salah satunya, kamu bisa memodifikasi menu makanan tanpa mengubah rasanya, Beauty. Misalnya pada olahan opor atau gulai yang mengandung santan kental. Kamu bisa meningkatkan takaran kemiri dapat membuat santan yang encer.

Selanjutnya, Rita juga menganjurkan memasak menggunakan bumbu asli seperti sereh, daun salam, daun kunyit, lalu diikat.

"Karena zat kimiawi nya menurunkan risiko penyakit tidak menular. Ada penyeimbang di situ," kata Rita.

Menurut Rita, kamu juga bisa menambahkan sayuran dalam makanan.

"Minimal ketimun, tersedia. Kalau kita konsumsi opor, di situ tidak ada sayur, setelah itu makan timun yang banyak. Lalu buah-buahan," imbau Rita.

Terakhir, Rita mengajak masyarakat untuk mengonsumsi banyak air putih. "Dan sempatkan olahraga untuk menyeimbangkan dari konsumsi hidangan tersebut," pungkasnya.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Nailul Iffah

Artikel Pilihan