Menu

Hari Asma Sedunia, Bagaimana sih Gejala yang Terjadi pada Anak dan Cara Pengendaliannya? Cuss Simak Moms!

03 Mei 2023 09:45 WIB
Hari Asma Sedunia, Bagaimana sih Gejala yang Terjadi pada Anak dan Cara Pengendaliannya? Cuss Simak Moms!

Ilustrasi sesak napas pada anak (Pexels.com/Edited by HerStory)

Pemicu gejala asma biasanya disebabkan oleh alergen berupa tungau debu rumah, bulu binatang, jamur, makanan, hingga obat. Ini bisa menyebabkan infeksi saluran pernapasan akut.

Gak cuma itu Moms, pencetus asma juga datang dari polusi udara, perubahan suhu mendadak, dan stres psikoemosional. 

Jika anak sudah menunjukkan gejala asma, seperti batuk, mengi, dan sesak napas maka Moms harus segera memberikan obat pereda (reliever). Obat pereda bisa berupa inhealer atau nebulizer.

Adapun untuk pengendalian berkelanjutan, berupa oral guna mengurangi risiko serangan. Apabila asma kian memburuk, Moms wajib melakukan pemantauan gejala klinis, berupa uji fungsi paru dan perbaikannya dalam lembar Rencana Aksi Asma (RAA). Semoga informasi ini bermanfaat!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Ummu Hani

Artikel Pilihan