Menu

Konon Katanya Tidur Siang Bikin Gemuk?! Cari Tahu Yuk Agar Dijauhi dari Obesitas!

12 Mei 2023 11:30 WIB
Konon Katanya Tidur Siang Bikin Gemuk?! Cari Tahu Yuk Agar Dijauhi dari Obesitas!

Wanita yang tidur memeluk guling. (KlikDokter/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Banyak yang percaya tidur siang bisa membuat tubuh semakin rileks dan tenang bahkan bisa mengurangi rasa lelah akibat pekerjaan. Namun, banyak pula yang percaya bahwa tidur siang bisa bikin gemuk lho Beauty! Kamu tim yang mana nih?

Dalam sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Obesity, para peneliti dari Brigham and Women's Hospital di Boston mengamati lebih dari 3.000 orang dewasa dari populasi Mediterania di mana penduduknya terbiasa tidur siang. Para peneliti mengatakan bahwa tidur siang lebih dari 30 menit dapat dikaitkan dengan obesitas, hipertensi dan diabetes.

Mengutip Medical News Today melalui sindikasi konten suara.com, para ahli meneliti hubungan tidur siang dan durasinya dengan obesitas dan sindrom metabolik. Hasilnya, peneliti melaporkan bahwa orang yang tidur siang selama 30 menit atau lebih cenderung memiliki indeks massa tubuh yang lebih tinggi, tekanan darah yang lebih tinggi, dan kondisi lain yang terkait dengan penyakit jantung dan diabetes dibandingkan dengan orang yang tak tidur siang.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.