Menu

Sering Begadang Hingga Lingkaran Mata Menghitam? Begini Cara Mengatasinya dengan Perawatan Alami, Cuma Pakai Kentang Atau Timun, Beauty!

19 Mei 2023 14:28 WIB
Sering Begadang Hingga Lingkaran Mata Menghitam? Begini Cara Mengatasinya dengan Perawatan Alami, Cuma Pakai Kentang Atau Timun, Beauty!

Wanita memiliki mata berwarna biru. (Unsplash/AndriyKo Podilnyk)

HerStory, Jakarta —

Terlalu sering begadang memiliki dampak buruk bagi kesehatan. Tak hanya itu, begadang juga sangat mempengaruhi kondisi fisik seseorang.

Terbiasa terjaga sampai dini hari membuat kondisi fisik menurun yang berpengaruh pada kondisi wajah, salah satunya kantung mata yang terlihat menghitam.

Beragam treatment kecantikan pun banyak dilakukan untuk membuat kantung mata yang menghitam menjadi tersamarkan.

Namun, Beauty juga bisa menggunakan bahan-bahan alami yang ada di rumah untuk mengatasi kantung mata menghitam tanpa harus melakukan treatment kecantikan yang mahal lho.

Berikut bahan-bahan yang bisa digunakan untuk membantu Beauty mengatasi kantung mata hitam:

Mentimun

Selain sedap dimakan, mentimun juga sering digunakan untuk mengompres mata yang lelah dan menghitam. Caranya adalah dengan meletakkan potongan timun di area sekitar mata dan diamkan selama kurang lebih 15 menit.

Teh

Setelah meminum teh, ada baiknya Beauty menggunakan kantung teh untuk mengompres area mata agar terlihat lebih segar. Teh juga bisa melembutkan area wajah lho, caranya dengan menggosokan teh secara pelan di kulit wajah untuk memberikan hasil yang lembut dan cerah.

Baca Juga: 3 Cara Hilangkan Kantung Mata yang Wajib Dicoba, Gak Perlu Repot Berobat ke Dokter Lho!

Baca Juga: Gini 3 Cara Menghilangkan Kantung Mata dengan Cepat dan Alami, Mau Coba?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan