Menu

Baby Issa Sempat GTM Gegara Sakit, Nikita Willy Punya Trik Jitu Kembalikan Nafsu Makan Anak, Bisa Ditiru Nih Moms!

23 Mei 2023 09:11 WIB
Baby Issa Sempat GTM Gegara Sakit, Nikita Willy Punya Trik Jitu Kembalikan Nafsu Makan Anak, Bisa Ditiru Nih Moms!

Nikita Willy. (Dok. Istimewa/MAKUKU)

HerStory, Jakarta —

Pola asuh Nikita Willy terhadap putra semata wayangnya, Baby Issa Xander Djokosoetono selalu menyita perhatian publik. Salah satunya ketika menghadapi sang anak ketika lagi GTM atau Gerakan Tutup Mulut.

Ya, Baby Iss sempat GTM setelah sebelumnya sakit. Bahkan kondisi tersebut semakin parah ketika mereka liburan ke Jepang. Masalah tersebut diceritakan oleh Nikita Willy saat ditemui oleh awak media. 

“Jadi bebehari sebelum ke Jepang itu Issa lagi sakit, jadi memang anak sakit itu nafsu makannya turun. Terus pas kita bawa dia ke Jepang, dia masih belum mau makan. Cuma karna nenek dan tantenya sayang banget dan khawatir dengan Issa, alhasil makannya sambil dikejar-kejar dan dijejelin terus makanan. Akhirnya satu minggu berjalan seperti itu, minggu berikutnya ia benar-benar gak mau buku mulutnya. Dia seperti trauma dengan makan,” tuturnya, yang dikutip dari YouTube Intens Investigasi pada Selasa (23/5/2023). 

Berbagai upaya dilakukan istri Indra Priawan tersebut untuk mengembalikan nafsu makan sang anak. Akhirnya, Nikita menghubungi feeding specialist untuk mengatasi masalahnya. 

Feeding specialist tersebut menyarankan untuk melakukan reset week. Setelah melakukan reset week, Nikita bersyukur nafsu makan Issa kembali lagi. 

“Alhamdulillah setelah satu minggu melakukan reset week, kembali lagi nafsu makannya,” kata Nikita. 

Baca Juga: Ingin Terus Berproses Jadi Seorang Ibu, Nikita Willy Perlahan Belajar Kontrol Emosi: Kalau Issa Tantrum, Aku Tuh Masih Suka...

Baca Juga: Tabiat Baby Issa Dipuji Usai Bikin Nikita Willy Melotot Gegara Lempar Barang, Ini Baru Bibit Gentleman!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Sri Handari