HerStory, Bekasi —
Nggak hanya dapat diolah menjadi lauk makan, jengkol juga bisa dijadikan sebagai stok camilan di rumah. Meski terkenal dengan aromanya yang bau, tapi jengkol kerap menjadi menu favorit masyarakat Indonesia.
Untuk membuat keripik jengkol, sebaiknya pilih jengkol yang sudah tua supaya lebih padat dan rasanya lebih gurih dibanding jengkol muda. Dikutip dari akun dari Instagram @aras_galeri, berikut resep keripik jengkol.
Bahan:
- 1/2 kg jengkol tua
- Garam, gula pasir, kaldu jamur
- Bumbu balado ulek halus:
- 70 gr cabe merah kriting
- 50 gr cabe rawit merah
- *jumlah cabe bisa di tambah / kurang sesuai selera
- 3 siung bawang putih kating
Cara membuat:
- Rendam jengkol semalaman, buang air rendaman, bersihkan dari kulitnya.
- Iris tipis jengkol, lalu cuci bersih sampai hilang getahnya, bisa di cuci 3-4x, tiriskan lalu lumuri jengkol dengan garam secukupnya.
- Goreng jengkol dalam minyak panas, aduk sesekali biar gak saling nempel, lalu kecil kan api, goreng sampai garing. Saya gorengnya 2x biar bener-bener kriuk, kalau bikin sedikit untuk langsung di makan cukup 1x goreng saja.
- Tumis bumbu balado sampai harum dan benar-benar matang, bumbui garam, kaldu jamur dan sedikit gula (optional).
-
Tunggu tumisan balado dingin, lalu campurkan dengan jengkol krispi. Simpan dalam toples kedap udara.
Cukup mudah, kan? Yuk buruan recook!
Baca Juga: Sempat Viral di Sosial Media, Intip Yuk Resep Kembang Goyang Anti Gagal, Renyah dan Gak Lengket
Baca Juga: Sudah Langka, Ini Resep Kue Cucur yang Cocok untuk Camilan Makan Siang!