Menu

Kudu Siapin Camilan, 5 Drama Korea Ini Banyak Suguhkan Adegan Makanan Menggoda, Bikin Kamu Ngiler, Mau Nonton?

25 Mei 2023 16:00 WIB
Kudu Siapin Camilan, 5 Drama Korea Ini Banyak Suguhkan Adegan Makanan Menggoda, Bikin Kamu Ngiler, Mau Nonton?

Ilustrasi wanita sedang menonton drama Korea (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Di Indonesia, drama Korea (drakor) memiliki banyak penggemar. Banyak orang yang senang menghabiskan waktu untuk menonton drakor. Apa kamu juga begitu, Beauty?

Menurut survei yang dilakukan oleh JakPat tahun 2021, tercatat rata-rata penggemar drakor di Indonesia menonton drakor setidaknya 4 kali dalam seminggu dengan rata-rata durasi menonton hingga 2 jam 45 menit per satu kali menonton. 

Ngomong-ngomong soal drama Korea, ternyata ada banyak drakor yang menyuguhkan adegan makanan menggoda dan bikin ngiler. Penasaran?

Yuk, simak beberapa drakor yang memiliki adegan makanan menggoda, catat!

1. The Good Bad Mother

Drama “The Good Bad Mother” menceritakan kisah seorang ibu tunggal yang berjuang keras untuk membesarkan anak laki-lakinya. Perjuangan ibu tunggal bernama Young Soon ini diperankan oleh Ra Mi Ran, yang harus membesarkan anak laki-lakinya bernama Kang-Ho (Lee Dohyun) seorang diri. 

Pada episode 3, Kang Ho diceritakan lumpuh total dan gak bisa bergerak. Karena hal tersebut, sang Ibu memberikan makanan dan berusaha untuk menyuapinya. 

Namun, Kang Ho gak mau memakannya. Padahal makanan sangat terlihat lezat seperti sup labu, tteokguk, kimchi, ikan laut, dan telur puyuh marinasi. 

Drama ini mengajarkan hal penting mengenai parenting orang tua dan anak. Kamu bisa menyaksikannya di Netflix. 

Baca Juga: Libur Panjang Anti Bete, Ini 4 Rekomendasi Drama Korea Tentang Monster yang Cocok Ditonton! Favorit Kamu yang Mana Nih?

Baca Juga: Gak Cuma Queen of Tears, Ini 4 Drama Korea 'Healing' yang Suguhkan Keindahan Sinematografi untuk Ditonton saat Akhir Pekan, Ada Favoritmu?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: