Menu

Bukan Kotoran, Lipatan Menghitam Pada Leher Bisa Jadi Pertanda Penyakit Serius Ini Lho, Moms! Sudah Dicek?

26 Mei 2023 10:10 WIB
Bukan Kotoran, Lipatan Menghitam Pada Leher Bisa Jadi Pertanda Penyakit Serius Ini Lho, Moms! Sudah Dicek?

Leher hitam tanda diabetes (howtorelief.com/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Lipatan hitam pada bagian belakangan leher belakangan menjadi perhatian. Bukan berarti daki atau kotoran yang menempel, ternyata lipatan hitam bisa menjadi tanda seseorang mengalami penyakit serius, lho.

Berbeda dengan kotoran yang mudah dibersihkan dengan menggunakan kapas, lipatan hitam di area belakang leher sulit dihilangkan, karena memang menjadi salah satu tanda penyakit.

Tanda itupun sering terlihat pada anak-anak yang memiliki ukuran tubuh yang relatif gemuk. Ternyata, lipatan tersebut menjadi tanda anak tersebut mengalami penyakit diabetes, Moms!

Executive Director of International Pediatric Association, Prof. Aman B. Pulungan, MD, Ph.D, Sp.A(K), FAAP, FRCPI (Hon.) mengatakan, leher dan ketiak yang menghitam atau akantosis nigrikans bisa menjadi tanda kalau anak tersebut alami diabetes.

Oleh karena itu, ketika bagian leher dan ketiak menghitam orang tua bisa langsung segera melakukan cek gula darah pada anaknya. Hal itu dapat segera mengetahui apakah hitamnya leher dan ketiak itu disebabkan oleh diabetes atau bukan.

"Kalau ada anak leher dan ketiak hitam, harus cek gula darah pastikan anak tidak diabetes. Diharapkan cek minimal 1 tahun atau kalau bisa 6 bulan sekali. Soalnya hampir 75 persen anak dengan leher dan ketiak hitam, itu diabetes," ungkap Prof. Aman dikutip Jumat (26/5/2023).

Baca Juga: Bukan Cuma Penumpukan Sel Kulit Mati, Ini 3 Penyebab Leher Beauty Menghitam, Cusss Cari Tahu Cara Mencerahkannya!

Baca Juga: Selain Treatment, Inilah Cara Tepat untuk Mencerahkan Leher Belakang yang Hitam pada Penderita Obesitas, Cukup Pakai...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.