Menu

Jangan Anggap Remeh! Kenali Bahaya Penyakit PPOK, Ternyata Batuk dan Sesak Nafas Jadi Gejala Awalnya, Yuk Di Simak...

30 Mei 2023 19:30 WIB
Jangan Anggap Remeh! Kenali Bahaya Penyakit PPOK, Ternyata Batuk dan Sesak Nafas Jadi Gejala Awalnya, Yuk Di Simak...

Ilustrasi paru-paru. (pinterest/freepik)

Seringkali, gejala seperti batuk, sesak napas, dan produksi dahak erat kaitannya dengan PPOK. Namun banyak di antara kita yang masih menyepelekan gejala tersebut.

"Pasien mungkin meremehkan gejala keparahannya. Seringkali menganggap, 'Oh, ini mungkin karena hubungannya dengan usia'. Dan juga gak meminta pertolongan medis secara langsung," ujar dr Triya.

Jika pengobatan dilakukan sejak awal, bisa mengurangi risiko eksaserbasi atau perburukan pada penderita dapat dicegah.

Sayangnya, bagi penderita PPOK yang mengalami eksaserbasi bisa merusak fungsi paru-parunya, tak lagi berfungsi sebelum terkena PPOK.

Namun, penderita PPOK masih mengalami gejala sesak napas meski sudah diresepkan pengobatan. Kondisi ini dapat berisiko memperburuk penderita yang sudah mengalami eksaserbasi sebelumnya.

Hal tersebut menjadi salah satu tantangan bagi para dokter. Meski begitu, pasien tetap harus mematuhi pengobatan atau terapi yang diberikan oleh dokter.

"Inilah yang harus kita (dokter) lakukan bagaimana pencegahan jangan sampai si pasien PPOK mengalami eksaserbasi," tutup dr Triya.

Baca Juga: Waspada! Ini 7 Tanda Paru-paru Rusak Akibat Paparan Polusi Udara, Jangan Anggap Sepele Ya

Baca Juga: Polusi Udara Jadi Penyumbang PPOK Terbesar, Cegah Sebelum Menyesal, Dampaknya Gak Main-main Moms, Ngeri!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan