Menu

Anak yang Hirup Asap Rokok Elektrik Bisa Picu Radang Paru, Ahli Bilang: Bisa Ganggu Respon Imun!

02 Juni 2023 15:00 WIB
Anak yang Hirup Asap Rokok Elektrik Bisa Picu Radang Paru, Ahli Bilang: Bisa Ganggu Respon Imun!

Rokok Elektrik atau Vape. (Pixabay/Tr?n Ti?n L?c ??)

HerStory, Jakarta —

Beauty, belakangan banyak anak muda yang beralih ke rokok elektrik yang dianggap sebagai alternatif pengganti rokok tembakau.

Banyak yang mengira rokok elektrik lebih sedikit menimbulkan dampak buruk bagi kesehatan. Sayangnya hal tersebut tak sepenuhnya benar.

Pasalnya, asap rokok elektrik yang terhirup oleh anak-anak dapat menimbulkan berbagai penyakit. Hal ini diungkapkan oleh Dokter spesialis anak sub spesialis pulmonologi respirologi, dr. Dimas Dwi Saputro spA.

Anak-anak yang tak sengaja menghirup asap rokok elektrik bisa menganggu regulasi atau respons imun dari epitol saluran nafas atas.

"Rokok elektrik bisa menganggu respons imun dari epitel yang ada di hidung atau saluran napas atas. Sehingga bisa membuat terganggu menghalau menangkap kuman yang masuk saluran napas kita," ungkap dr. Dimas pada media briefing virtual, Selasa (30/5/2023).

Baca Juga: Makin Banyak Anak Muda Gunakan Rokok Elektrik, Benar Gak Sih Vape Lebih Aman Dibanding Tembakau?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan