Ilustrasi kaki kesemutan. (Pinterest/Freepik)
Ceri memiliki sifat antioksidan yang sangat baik menjadi obat alami untuk mengatasi penyakit asam urat. Ceri juga membantu mengurangi peradangan dan asam urat karena mengandung anthocyanin.
Jahe memiliki sifat anti-inflamasi dan dapat dimanfaatkan sebagai salah satu obat alami untuk meredakan asam urat. Salah satu cara untuk mengkonsumsi jahe adalah dengan memasukkan ke dalam masakan sebagai bumbu penyedap.
Cara lain adalah dengan menambahkan setengah sendok teh bubuk jahe ke dalam air mendidih dan meminum campuran itu setelah menjadi hangat.
Pilihan lainnya adalah dengan meramu jahe menjadi obat oles. Caranya dengan mencampur bubuk jahe dengan air hingga menjadi pasta, lalu mengoleskannya ke daerah yang terkena asam urat.
Kamu perlu membiarkannya selama sekitar 30 menit.
Cuka sari apel adalah salah satu bahan yang dapat menjadi obat alami untuk mengatasi penyakit asam urat. Keasaman dari cuka mampu membantu mengurangi rasa nyeri dan mengurangi peradangan yang terjadi.
Untuk kamu yang ingin menggunakan obat alami ini, disarankan untuk menambahkan satu sendok teh cuka sari apel ke dalam segelas air dan minum 2-3 kali sehari.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.