Menu

Angka Stunting di Indonesia Masih Tinggi, Ahli Pangan Spill Makanan untuk Mengatasinya, Sudah Tahu Moms? Buruan Cek!

06 Juni 2023 18:57 WIB
Angka Stunting di Indonesia Masih Tinggi, Ahli Pangan Spill Makanan untuk Mengatasinya, Sudah Tahu Moms? Buruan Cek!

Ilustrasi anak-anak yang memiliki masalah gizi (Shutterstock/Gary Yam)

HerStory, Jakarta —

Stunting masih menjadi masalah besar yang harus segera diselesaikan di Tanah Air. Sebab, maslaah kesehatan ini bisa memengaruhi kualitas sumber daya manusia di sebuah negara Moms.

Tak hanya berdampak pada fisik saja, tapi juga kepada kesehatan hingga kemampuan berpikir anak. Saat ini, pemerintah masih terus melakukan berbagai program untuk menurunkan angka stunting.

Berbicara soal stunting, Ahli Teknologi Pangan, Hindah Muaris mengatakan bahwa ada beberapa makanan tradisional yang bisa menurunkan stunting. Ini karena beberapa makanan tradisional mengandung gizi yang seimbang sehingga cocok untuk memenuhi nutrisi anak.

Akan tetapi sangat disayangkan banyak orang mulai meninggalkan makanan tradisional. Sebab, cara penyajiannya yang dinilai kurang praktis. Padahal jika ditelaah lebih lanjut, semangkuk kuliner tradisional sudah mencukupi berbagai macam kebutuhan gizi.

Lebih lanjut, Hindah kemudian memberikan contoh beberapa masakan tradisional yang bergizi tinggi, seperti sayur lodeh dan sop. Menurutnya makanan tersebut sudak mencakup lima warna sayur, seperti ungu dari terong, hijau dari buncis atau labu siam, kuning dari wortel, merah dari tomat, dan lainnya.

Apalagi, bahan-bahan baku untuk membuat sayur lodeh dan sop juga mudah didapat dengan harga yang relatif terjangkau Moms. Karenanya, ia berharap agar kampanye soal masalah pangan harus terus digelakkan, khususnya kepada anak muda.

Dengan begitu, kebiasaan mengonsumsi makanan tradisional ini diharapkan dapat menurunkan angka stunting hingga mencapai 14 persen pada 2024. 

Nah, sebagai ibu, kamu juga perlu menjaga asupan nutrisi si kecil ya Moms. Semoga informasi ini bisa menjadi inspirasimu dalam menentukan menu makanan untuk keluarga tercinta. Selamat mencoba Moms!

Baca Juga: Kalbe Farma Berangkat ke Riau dan Sidak Stunting, Siap Basmi Demi Indonesia Lebih Sehat!

Baca Juga: Kupas Tuntas Perspektif Masyarakat Tentang Masalah Stunting dengan NoLimit Indonesia, Gimana Sih Respon Netter Tentang Program Makan Gratis?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan