Menu

Dikonsumsi Wanita Zaman Dulu, Jamu-jamu Ini Bisa Bikin Cantik dari Dalam! Yakin Gak Mau Coba, Beauty?

14 Juni 2023 19:20 WIB
Dikonsumsi Wanita Zaman Dulu, Jamu-jamu Ini Bisa Bikin Cantik dari Dalam! Yakin Gak Mau Coba, Beauty?

Jamu Kewanitaan (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, mengonsumsi berbagai jenis jamu dipercaya bisa mengatasi berbagai masalah kesehatan.

Bukan cuma itu, orang zaman dulu pun kerap mengonsumsi jamu yang tak hanya bertujuan untuk kesehatan, namun juga kecantikan.

Setidaknya ada 3 jamu populer yang hingga kini masih eksis diminum oleh wanita dari dulu hingga saat ini sebab manfaatnya yang tak main-main.

Berikut 3 jamu yang patut kamu coba, Beauty:

1. Jamu Kunyit Asem

Sebagai wanita tentunya mendambakan berat badan yang ideal. Kunyit asem menjadi jamu yang paling dicari. Racikan jamu diyakini mampu membakar lemak dalam tubuh, sehingga mampu menjadi alternatif untuk program diet yang aman dan tentunya menyehatkan.

Cara membuatnya gampang sekali, hanya butuh kunyit dan asam jawa di cuci bersih lalu ditumbuk kasar, kemudian peras dan rebus sarinya. Tambahkan sedikit demi sedikit gula merah dan garam dapur.

Baca Juga: Kolesterol Minggat Cuma Gegara Bahan Herbal Ini, Yakin Gak Mau Coba Moms?

Baca Juga: Benarkah Para Moms Setelah Melahirkan Harus Minum Jamu? Simak Faktanya dari Dokter Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.