Menu

Kolesterol Picu Penyakit Mematikan, Cek di Sini Batas Normalnya Beauty

21 Juni 2023 08:32 WIB
Kolesterol Picu Penyakit Mematikan, Cek di Sini Batas Normalnya Beauty

Ilustrasi kolesterol tinggi. (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, kadar kolesterol setiap orang berbeda dan bervariasi karena beberapa faktor, termasuk usia. Dan batas normal kolesterol orang dewasa berada di kisaran 125-200 mg/dL. 

Kolesterol yang beredar di dalam darah dibawa oleh partikel khusus yang disebut lipoprotein. Dua lipoprotein pembawa kolesterol utama adalah low density lipoprotein (LDL) dan high density lipoprotein (HDL). 

Maka, jumlah kolesterol total yaitu gabungan kolesterol jahat (LDL) dan kolesterol baik (HDL). Biar Beauty gak keliru lagi tentang berapa batas normal kadar kolesterol bedasarkan usia, simak artikel ini sampai habis ya. 

Dilansir dari Verywell Health, kolesterol jahat atau LDL yang berlebihan dapat menumpuk di arteri, membentuk plak yang memicu risiko penyakit jantung. 

Sementara, kolesterol baik (HDL) dapat mengangkut LDL yang bertebaran di dinding arteri dan membawanya kembali ke hati untuk dibuang. 

Kadar kolesterol total adalah gabungan dari LDL dan HDl. Idealnya, kita perlu menjaga kolesterol jahat tetap rendah, sementara kolesterol baik lebih tinggi. 

Seiring bertambahnya usia, kadar kolesterol dapat mengalami peningkatan. Sebagai contoh, saat wanita mengalami menopause, ia akan memiliki kadar LDL yang lebih tinggi dibanding HDL. 

Dikutip dari Cleveland Clinic, berikut kadar kolesterol normal berdasarkan usia yang perlu Beauty ketahui: 

Kadar kolesterol normal untuk orang di bawah usia 19 tahun 

Kadar kolesterol normal untuk laki-laki dan perempuan berusia di bawah 19 tahun yaitu kurang dari 170 mg/dL. Sebaiknya, kadar kolesterol LDL berada di bawah 110 mg/dL, sementara HDL lebih dari 45 mg/dl 

Kadar kolesterol normal untuk orang di atas usia 20 tahun 

Kemudian untuk kadar kolesterol normal laki-laki dan perempuan berusia di atas 20 tahun berada di angka 125-200 mg/dL. 

Sebaiknya, kadar kolesterol LDL berada di bawah 100 mg/dL, sementara HDL harus lebih dari 50 mg/dl (untuk wanita) dan 40 mg/dL (pada pria). Kita perlu menjaga kadar kolesterol normal agar terhindar dari beberapa penyakit, seperti sakit jantung. 

Kadar kolesterol normal berdasarkan usia yaitu di bawah 170 mg/dL (untuk usia di bawah 19 tahun) dan 125-200 mg/dL (usia di atas 20 tahun). 

Lantas seberapa sering perlu mengecek kadar kolesterol? 

Baca Juga: Auto Gas Jangan Kasih Kendor! Rendah Kolesterol, Ini Tips Nikmati Daging Kambing saat Idul Adha yang Wajib Dicoba! Catat Ya!

Baca Juga: Jadi Level Tertinggi Penyebab Kolesterol, Ini 3 Manfaat Konsumsi Daging Domba! Kamu mau Konsumsi Gak?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nailul Iffah

Artikel Pilihan