Ilustrasi makanan sehat. (pinterest/freepik)
Menjaga pola makan agar terhindar dari serangan penyakit berbahaya merupakan hal yang penting kita lakukan. Tak terkecuali bagi penderita stroke ya, Beauty.
Pasalnya, pengobatan stroke akan berjalan baik jika didampingi dengan pola makan yang sesuai. Misalnya mengonsumsi makanan sehat yang memiliki ragam manfaat.
Beauty, mengonsumsi makanan sehat bagi penderita stroke juga dapat mencegah serangan stroke berulang. Dirangkum HerStory, berikut makanan yang dianjurkan bagi penderita stroke:
Buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan merupakan sumber serat yang baik. Serat membantu mengurangi kadar kolesterol dalam darah dan menjaga kesehatan jantung.
Tak hanya itu, serat juga membantu mengontrol gula darah, dan mencegah gangguan pencernaan.
Untuk memenuhi kebutuhan asupan serat bagi tubuh, cobalah untuk mengganti nasi putih dengan nasi merah, pilih oatmeal atau roti gandum utuh ketimbang olahan berbasis terigu.
Pilihlah sumber protein sehat seperti ikan berlemak (salmon, tuna), kacang-kacangan, dan produk susu rendah lemak. Protein dapat membantu memperbaiki dan membangun jaringan tubuh.
Hindari makanan yang mengandung banyak garam. Sebaiknya gunakan rempah alami untuk memberi rasa pada makanan.
Penderita stroke juga perlu menghindari makanan olahan yang mengandung kadar natrium tinggi.
Para penderita stroke disarankan untuk mengonsumsi makanan yang tinggi kalium. Karena kalium penting untuk menjaga fungsi jantung dan melancarkan pembuluh darah agar tetap sehat.
Makanan yang kaya akan kalium di antaranya pisang, aprikot, jeruk, melon, apel, kentang, ubi jalar, bayam, timun, dan tomat.
Beauty, itulah empat makanan yang baik dikonsumsi penderita stroke. Jadi, perhatikan pola dan asupan makanan mereka ya!
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.