Menu

Gak Melulu Tubuh Pendek, Ini Efek Stunting yang Jarang Diketahui, Moms Wajib Catat Penyebabnya!

22 Juni 2023 21:20 WIB
Gak Melulu Tubuh Pendek, Ini Efek Stunting yang Jarang Diketahui, Moms Wajib Catat Penyebabnya!

Ilustrasi anak-anak yang memiliki masalah giziĀ (Shutterstock/Gary Yam)

HerStory, Jakarta —

Anak stunting atau kekurangan gizi menyebabkan terhambatnya pertumbuhan dna jadi salah satu masalah kesehatan yang banyak dijumpai di Indonesia. Salah satu ciri-ciri dari stunting biasanya adalah bertumbuh pendek dari teman sebayanya.

Meski demikian, tak semua orang yang bertubuh pendek mengalami stunting lho Moms. Hal ini seperti yang diungkapkan di akun TikTok resmi Badan Kependudukan Dan Keluarga Berencana Nasional bkkbnofficial.

"Jadi memang perawakan pendek itu tidak hanya berhenti di 'perawakan pendek sama dengan stunting', kan tidak," ungkap wanita dalam video berdurasi 1 menit 10 detik itu.

Ia menyebutkan perawakan pendek disebabkan oleh banyak hal. Ada pula perawakan pendek yang normal dan ada pula yang patologis atau tak normal.

"Nah, untuk yang perawakan pendek karena genetik atau istilah medisnya adalah perawakan pendek familial (familial short stature), itu masuk dalam kondisi yang normal," ungkapnya.

Baca Juga: Anak Bertubuh Pendek Bak Ucok Baba, Apakah Fiks Bisa Jadi Tanda Stunting? Simak Yuk Moms Penjelasan Dokter!

Baca Juga: Alamak! Ternyata Minum Air Putih Bisa Picu Anak Stunting, Kok Bisa Sih?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan