Menu

Meski Pahit, Ini 5 Manfaat Kopi Hitam Tanpa Gula untuk Kesehatan, Salah Satunya Bisa...

26 Juni 2023 20:40 WIB
Meski Pahit, Ini 5 Manfaat Kopi Hitam Tanpa Gula untuk Kesehatan, Salah Satunya Bisa...

Secangkir kopi. (Pixabay/Anja)

HerStory, Bekasi —

Tahukan kamu bahwa kopi hitam tanpa gula mengandung banyak nutrisi yang baik untuk kesehatan. Sudah ada sejumlah penelitian untuk melihat dan membuktikan manfaat kopi hitam, utamanya bagi kesehatan tubuh. Mau tahu apa saja?

Mengutip beberapa sumber, berikut beberapa manfaat kopi hitam tanpa gula bagi kesehatan. Simak selengkapnya.

1. Sumber Antioksidan

Manfaat kopi hitam tanpa gula adalah sebagai sumber antioksidan. Antioksidan membantu melawan radikal bebas dalam tubuh yang dapat menyebabkan kerusakan sel dan menyebabkan penyakit.

Dengan mengonsumsi kopi hitam tanpa gula, kamu dapat meningkatkan asupan antioksidan dalam tubuh dan mendukung sistem kekebalan tubuh yang sehat.

2. Peningkatan Fungsi Otak

Manfaat kopi hitam tanpa gula adalah peningkatan fungsi otak. Kafein dalam kopi hitam dapat memberikan manfaat dalam meningkatkan fungsi otak.

Kafein dapat merangsang sistem saraf pusat dan meningkatkan kejelasan pikiran, konsentrasi, dan daya ingat. Minum kopi hitam tanpa gula dapat membantu meningkatkan fokus dan kewaspadaan, serta mengurangi kelelahan mental.

3. Peningkatan Metabolisme dan Pembakaran Lemak

Manfaat kopi hitam tanpa gula salah satunya adalah meningkatkan metabolisme dan pembakaran lemak. 

Dengan meningkatnya metabolisme, tubuh dapat membakar kalori lebih efisien dan membantu dalam penurunan berat badan.

Selain itu, kafein juga dapat mempercepat proses pembakaran lemak dalam tubuh.

4. Perlindungan Terhadap Penyakit Parkinson dan Alzheimer

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa minum kopi hitam tanpa gula dapat mengurangi risiko terkena penyakit Parkinson dan Alzheimer.

Kandungan kafein dan senyawa antioksidan dalam kopi dapat melindungi sel-sel otak dari kerusakan dan peradangan, yang dapat membantu menjaga kesehatan otak seiring bertambahnya usia.

5. Menurunkan Risiko Penyakit Jantung dan Diabetes Tipe 2

Studi epidemiologi menunjukkan bahwa konsumsi kopi hitam tanpa gula secara moderat dapat dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa kopi hitam tanpa gula dapat membantu mengurangi risiko penyakit kardiovaskular, termasuk stroke dan penyakit arteri koroner.

Manfaat kopi hitam tanpa gula selanjutnya adalah mengurangi diabetes tipe 2. Kandungan kafein dan senyawa lain dalam kopi dapat mempengaruhi metabolisme glukosa dan insulin dalam tubuh.

Itulah beberapa manfaat kopi hitam tanpa gula yang dapat memberikan sejumlah manfaat kesehatan yang signifikan. Semoga bermanfaat.

Baca Juga: Jarang Banyak Orang yang Tahu, Ternyata Minum Kopi Campur Kapulaga Banyak Manfaatnya Lho, Apa Saja?

Baca Juga: Meski Bisa Bantu Menurunkan Berat Badan, Ini Efek Samping Konsumsi Kopi untuk Diet, Beuaty Harus Tahu!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan