Ilustrasi daging kurban beku. (Istockphoto/4kodiak)
Selain menghilangkan kolesterol jahat dan lemak pada daging, merebusnya juga bisa menghilangkan bau.
Cara memasak daging agar rendah kolesterol ini cukup dengan cara merebus daging dalam air bersuhu ruang terlebih dahulu, lalu panaskan dengan api sedang.
Bila daging rebus sudah mendidih, bisa matikan api dan buang air rebusan dagingnya. Selanjutnya, ulangi langkah merebus daging tersebut hingga 2 sampai 3 kali.
Usahakan selalu menggunakan air rebusan baru dan jangan sampai digunakan kembali. Air sisa rebusan mengandung lemak-lemak yang mengeras dan harus dibuang.
Cara terakhir untuk memasak daging agar rendah kolesterol, khususnya daging sapi dan kambing.
Cobalah menggunakan air es untuk memisahkan lemak dari daging sapi dan daging kambing yang dimiliki.
Tips yang satu ini cukup mudah diikuti, yang wajib dilakukan yaitu membersihkan daging. Selanjutnya, siapkan panci untuk dipan dan didihkan air.
Jika sudah mendidih, matikan api dahulu. Kemudian masukkan daging ke dalam air, dan pastikan daging terendam air dengan sempurna seluruh sisi.
Tambahkan juga sedikit garam, biarkan dingin dan tiriskan airnya. Berikutnya bisa memasukkan air es yang dihancurkan dan masukkan lebih banyak es batu.
Es batu yang digunakan akan membantu mengeraskan lemak. Sehingga dalam beberapa waktu, lemak akan mulai mengapung ke atas permukaan dan tampak seperti lapisan putih tebal.
Ambil lapisan lemaknya, dan cuci dagingnya hingga bersih sebelum dimasak.
Itulah penjelasan lengkap mengenai tips memasak daging agar rendah kolesterol dan lemak jahat.
Ikuti langkah-langkahnya dengan tepat dan benar sehingga aman dikonsumsi bagi penderita. Selamat mencoba Moms!
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.