Menu

Moms Punya Gangguan Pematangan Sel Telur? Dokter Sarankan Hal Ini Biar Cepat Hamil, Intip Yuk!

03 Juli 2023 09:55 WIB
Moms Punya Gangguan Pematangan Sel Telur? Dokter Sarankan Hal Ini Biar Cepat Hamil, Intip Yuk!

Ilustrasi perut gatal saat hamil. (Freepik/sri_sakorn42)

HerStory, Jakarta —

Moms, hadirnya buah hati di tengah keluarga tentu menjadi hal yang dinantikan. Pasalnya, kehadiran buah hati dianggap mampu melengkapi keutuhan rumah tangga.

Tak heran, banyak pasangan suami istri melakukan segala cara demi hadirnya buah hati di tengah kehangatan keluarga. Tapi Moms, ada beberapa masalah kesuburan yang bisa menghambat proses kehamilan.

Menanggapi hal tersebut, Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi Subspesialis Fertilitas Endokrinologi Reproduksi dr. Aida Riyanti Sp.O.G, Subsp F.E.R, MSc.Rep, berbagi gaya hidup yang sebaiknya Moms jalani. Sebaiknya, mulailah dengan menjalani program diet seimbang.

"Tak ada menu khusus, usahakan mengonsumsi karbohidrat, protein, dan zat penting lainnya secara seimbang," jelas dr. Aida saat media brief beberapa waktu lalu.

Namun, bagi Moms yang mengalami gangguan pematangan sel telur dan ada masalah dengan berat indeks masa tubuh, maka lakukan beberapa pantangan.

"Misalnya dengan membatasi konsumsi karbohidrat dan menambah asupan tinggi serat," sambung dr. Aida.

Baca Juga: 3 Penyakit yang Bisa Menyerang Moms Jika Hamil di Atas Usia 40 Tahun, Dokter Ungkap Penyebabnya!

Baca Juga: Jangan Sampai Dehidrasi, Segini Kebutuhan Minum Air untuk Moms Hamil Setiap Tahapan Trimester, Catat!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nailul Iffah