HerStory, Bekasi —
Selain udang rambutan, tahu rambutan juga bisa jadi camilan praktis yang disukai anak-anak. Memiliki rasa enak, renyah, dan lembut di dalam membuat tahu rambutan jadi camilan favorit banyak orang.
Cara membuat tahu rambutan juga terbilang mudah dan gak perlu banyak bahan. Penasaran? Mengutip dari laman endeus.tv, berikut resep tahu rambutan yang renyah.
Bahan:
- 500 g tahu putih, lumatkan
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1 butir telur
- 5 sdm tepung terigu serba guna
- ½ sdt garam
- ¼ sdt kaldu ayam bubuk
- ½ sdt merica bubuk
- minyak goreng
Pelapis:
- 100 g tepung terigu serbaguna
- 2 butir telur, kocok lepas
- 2 bungkus mie instan, hancurkan
Pelengkap:
Cara membuat:
- Dalam mangkuk, aduk rata tahu putih, bawang putih, telur, tepung terigu, garam, kaldu ayam bubuk, dan merica bubuk.
- Ambil 1½ sdm adonan, bulatkan. Lakukan hingga adonan habis.
- Lumuri setiap bola tahu dengan tepung terigu, celupkan ke dalam telur. Lumuri kembali bola tahu dengan mie instan.
- Segera goreng bola tahu dalam minyak banyak panas dengan api sedang hingga matang dan kecoklatan. Angkat, tiriskan. Sajikan dengan pelengkap.
Mudah banget, kan? Yuk buruan recook!
Baca Juga: Mumpung Libur, Yuk Moms Bikin Seblak Rafael di Rumah, Gampang Bikinnya Lho!
Baca Juga: Resep Kue Nastar yang Lembut dan Lumer di Mulut, Cusss Bikin Moms Sebelum Lebaran