Menu

6 Tips Kembangkan Bisnis Online di Era Digital, Bikin Penjualan Meroket Tajam Nih

14 Juli 2023 21:45 WIB
6 Tips Kembangkan Bisnis Online di Era Digital, Bikin Penjualan Meroket Tajam Nih

Ilustrasi bisnis kado rumahan. (Pexels/Gabby K)

HerStory, Jakarta —

Beauty, gak dipungkiri bahwa di era digital ini perkembangan bisnis kian menjamur yang mana ada dampak positif dan negatifnya bagi pemilik usaha. Kamu diuji untuk memiliki bisnis yang dapat bersaing di tengah ramainya bisnis lain yang ada di pasar digital.

Kamu harus memiliki strategi bisnis yang baik untuk meningkatkan penjualan. Kamu juga harus memanfaatkan platform digital yang mana menjasi salah satu tempat jual beli yang praktis dan banyak diminati.

Sebagai salah satu eCommerce di Indonesia, Lazada membuka peluang ekonomi yang sangat besar di dalam ekosistem ekonomi digitalnya dan terbuka bagi siapa pun yang mau berusaha. Oleh karena itu, trainer Lazada University memberikan beberapa tips untuk mengembangkan bisnis online yang wajib kamu ketahui untuk membuat penjualan meroket tajam.

1. Menampilkan produk semenarik mungkin

Foto produk merupakan hal pertama yang dilihat oleh calon pembeli, namun seringkali diremehkan oleh penjual. Usahakan tampilan etalase produk yang eye-catching dengan menyajikan foto dan deskripsi produk yang jelas dan rinci. Selain itu, pastikan deskripsi dan foto produk tidak hanya menarik secara visual, tetapi juga mampu menggambarkan fungsi, keunggulan, dan kualitas produk tersebut dengan jelas.

2. Perluas wawasan tentang meningkatkan trafik penjualan di e-Commerce

Gunakan judul yang sesuai, menarik, serta mengandung kata kunci (keyword) yang sering dipakai calon pembeli ketika mencari produk terkait. Lengkapi judul dengan merek dan/ nama toko, kata kunci kategori, tipe/ seri/ variasi, serta atribut utama dan detail produk lainnya pada kolom deskripsi produk. Tampilkan foto produk semenarik mungkin, salah satunya dengan menambahkan keunggulan di foto produk, serta gunakan ‘harga coret’ dalam etalase produk yang menunjukkan produk yang sedang promo.

Kamu juga dapat menunjukkan berbagai promo yang ditawarkan di toko melalui akun media sosial. Jangan lupa sertakan tautan untuk memudahkan pengikut untuk dapat mengakses toko dan produk.

Baca Juga: Kisah Ijfina Amalia, Ibu Rumah Tangga yang Sukses Raup Cuan Jadi Affiliate Belanja Online, Intip Tipsnya Yuk!

Baca Juga: Perjuangannya Gak Mudah, Bella Salim Bagikan Lika-liku dan Tips Sukses Ubah Nasib Keluarga dengan Jualan Online, Simak Yuk!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan