Menu

Viral Salad dengan Potongan Nanas, Kenali 7 Manfaat Buah Tropis Bagi Kesehatan Wanita: Bisa Meningkatkan Kesuburan!

18 Juli 2023 16:00 WIB
Viral Salad dengan Potongan Nanas, Kenali 7 Manfaat Buah Tropis Bagi Kesehatan Wanita: Bisa Meningkatkan Kesuburan!

Buah Nanas. (Pinterest/Freepik)

Memperkuat otot

Bukan hanya memiliki banyak kandungan vitamin C, nanas juga merupakan sumber valin dan leusin yang baik. Keduanya merupakan asam amino esensial guna mendukung pertumbuhan dan perbaikan jaringan otot. 

Konsumsi jus buah nanas setiap hari untuk mendapatkan khasiatnya!

Meningkatkan kesuburan

Dalam studi berjudul Properties and therapeutic application of bromelain: A review yang dipublikasikan jurnal Hindawi, nanas mengandung enzim bromelain. Kandungan ini adalah agen antiinflamasi dan antikoagulasi (pengencer darah) yang dapat memengaruhi sistem kekebalan tubuh.

Efek antikoagulasi ini juga dapat meningkatkan aliran darah, termasuk ke dalam rahim dan lapisannya. Adapun manfaat lainnya, yakni menurunkan potensi peradangan pada reproduksi wanita, seperti endometriosis.

Dari beberapa kondisi tersebut, hal ini dapat membuat terciptanya lingkungan yang sehat untuk implantasi embrio. Itu adalah proses menempelnya embrio di dinding rahim setelah terjadi proses pembuahan.

Meningkatkan pertumbuhan rambut

Kandungan vutamin B1 dan B6 dalam buah tropis ini, membantu meningkatkan pertumbuhan rambut dan mengurangi kerontakannya, Selain itu, vitamin C yang terkandung di dalam nanas juga berkontribusi penting untuk membuat rambut lebih bersih dan berkilau.

Mengurangi masalah selama periode menstruasi

Adanya enzim bromelain yang terkandung di buah nanas dapat membantu meluruhkan lapisan rahim. Kandungan ini juga bekerja dalam meningkatkan dan membantu melencarkan menstruasi yang enggak teratur.

Menurunkan risiko kanker

Selain itu, senyawa bromelain di dalam nanas juga dapat mengurangi kanker. Kandungan ini bekerja dengan meminimalkan stres oksidatif dan mengurangi peradangan.

Meningkatkan stamina seksual

Manfaat nanas lainnya adalah meningkatkan stamina seksual. Bagi wanita yang susah mengalami orgasme dan rendah libido, makan nanas mampu meningkatkan lubrikasi. Manfaat nanas ini berasal dari tiamin dan vitamin C.

Nah itu dia deretan manfaat nanas bagi kesehatan wanita! Semoga bermanfaat ya.

Baca Juga: Segar dan Nikmat Banget, Cusss Moms Cobain Setup Nanas yang Wangi Cengkeh dan Kayu Manis, Intip Yuk Cara Bikinnya!

Baca Juga: Zoya Amirin Beberkan Manfaat Rahasia Jus Nanas untuk Pria: Bikin Sperma Wangi!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan