Menu

Hari Otak Sedunia, Ini 6 Makanan yang Dapat Meningkatkan Daya Ingat Biar Gak Cepat Pikun, Cocok Juga Jadi Camilan Teman Santai

21 Juli 2023 20:00 WIB
Hari Otak Sedunia, Ini 6 Makanan yang Dapat Meningkatkan Daya Ingat Biar Gak Cepat Pikun, Cocok Juga Jadi Camilan Teman Santai

Ilustrasi wanita sedang merasa bersalah mengonsumsi cokelat. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Hari Otak Sedunia selalu diperingati setiap tanggal 22 Juli, yang mana jatuh pada esok hari. Hari Otak Sedunia ini ditetapkan oleh organisasi Federasi Neurologi Dunia. Di mana, merupakan organisasi yang menjadi salah satu promotor penelitian neurologi dan kesehatan otak yang paling terkemuka di dunia.

Dengan adanya peringatan Hari Otak Sedunia, diharapkan bisa membuat banyak prang terdukasi persoalan kesehatan otak. Mengingat, otak merupakan bagian paling penting dalam sistem tubuh manusia.

Bicara mengenai kesehatan otak, mungkin Beuty sudah tahu kalau ada banyak makanan yang dapat meningkatkan daya ingat alias gak cepet pikun. Disadur dari laman Mayo Clinic Health System, makanan yang mengandung lemak sehat serta berbagai makanan nabati yang kaya fitonutrien baik untuk otak.

Fitonutrien sendiri adalah senyawa antioksidan yang ada dalam berbagai tanaman. Di mana, senyawa ini dapat membantu memperlambat proses penuaan serta mengurangi risiko berbagai penyakit, termasuk penyakit otak.

Banyak makan makanan sehat yang dapat meningkatkan daya ingat. Bahkan, deretan makanan ini juga cocok dijadikan camilan saat santai lho! Penasaran apa saja? Berikut enam di antaranya.

1. Buah Beri dan Ceri

Buah beri, terutama  blackberry dan blueberry, serta ceri kaya akan antosianin dan kandungan flavonoid lain yang dapat meningkatkan fungsi memori di otak.

Sebuah studi di Harvard’s Brigham and Women’s Hospital menyebutkan,  wanita yang mengonsumsi dua porsi atau lebih stroberi dan blueberry setiap minggu mengalami perlambatan penurunan memori hingga dua setengah tahun.

Baca Juga: Bukan Cuma Belajar, Ini Rekomendasi Kandungan Makanan Meningkatkan Kecerdasan si Kecil, Moms Sudah Tahu Belum?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan