Menu

Tips Menstimulasi Perkembangan Motorik dan Literasi Anak Menurut Ahli, Salah Satunya Main di Luar Rumah, Sudah Tahu Belum Moms?

23 Juli 2023 17:00 WIB
Tips Menstimulasi Perkembangan Motorik dan Literasi Anak Menurut Ahli, Salah Satunya Main di Luar Rumah, Sudah Tahu Belum Moms?

Ilustrasi anak bermain trampolin (Freepik/Edited by HerStory)

3. Kembangkan Kesadaran Terhadap Tulisan

Selanjutnya, demi meningkatkan literasi pada si kecil, Moms bisa mengembangkan kesadaran terhadap tulisan. 

“Misal mengajak anak memperhatikan papan petunjuk di RPTRA. Contohnya membaca papan petunjuk 'Pintu Masuk', 'Jangan Injak Rumput' atau simbol-simbol yang ada di taman,” tambah Orissa. 

4. Ajak Anak Berdiskusi Situasi Sosial

Selain itu, perkembangan motorik anak akan berkembang apabila Moms mengajak si kecil berdiskusi. Jika Moms bersikap cuek, otak tak akan terstimulasi dengan baik. 

“Diskusikan seperti, ‘Wah ada banyak yang mau perosotan ya, bagaimana supaya tidak rebutan, ya?’ guna menstimulasi pendengaran anak, daya tangkap mengenai orang lain dan mengungkapkan ide,” ujar Orissa. 

5. Beri Anak Kesempatan Mendokumentasikan Pengalamannya

Moms, anak yang bermain ponsel tak selalu menyeramkan. Demi proses stimulasi yang optimal, gadget bisa jadi salah satu perantara terbaik. 

“Beri anak kesempatan mendokumentasikan pengalaman luar ruang mereka melalui gambar, tulisan, atau video, agar mereka belajar mengekspresikan bahasa dan refleksi,” tutup Orissa. 

Baca Juga: Bisa Bantu Latih Motorik Kasar pada Bayi, Ini 4 Ide Aktivitas yang Wajib Moms Coba, Cuss Catat!

Baca Juga: 4 Ide Sensory Play untuk Latih Motorik Anak, Bisa Bikin Pakai Bahan-bahan yang Ada di Rumah Lho Moms, Coba Praktekin Yuk!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Ummu Hani