Menu

Awas… Gagal Ginjal Kronis Bikin Meringis, Ini 5 Tahapan Stadium Penyakit dan Cara Penyebarannya, Waspada Ya!

23 Juli 2023 20:00 WIB
Awas… Gagal Ginjal Kronis Bikin Meringis, Ini 5 Tahapan Stadium Penyakit dan Cara Penyebarannya, Waspada Ya!

Ilustrasi wanita mengalami sakit ginjal (Shutterstock/Fizkes)

HerStory, Jakarta —

Beauty, kamu pasti sudan familiar dengan penyakit ginjal kronis. Ya, penyakit ginjal kronis juga dikenal sebagai CKD, adalah kondisi kesehatan serius yang memengaruhi fungsi ginjal.

CKD adalah akibat dari berbagai penyakit ginjal yang dalam jangka waktu tertentu menjadi tak dapat disembuhkan dan bersifat progresif.

Penyakit ini berkembang melalui tahapan yang berbeda, dengan setiap tahap menunjukkan gejala tertentu. Karenanya, mengenali gejala-gejala ini sangat penting untuk deteksi dini dan penanganan penyakit ginjal yang tepat.

Dan kali ini, HerStory akan akan menguraikan gejala yang dialami dalam berbagai stadium penyakit ginjal, sebagaimana dikutip dari Times of India, Minggu (23/7/2023).

​​Tahap 1: Penyakit Ginjal (Ringan)​

Saurabh Pokhariyal, Kepala Departemen dan Konsultan – Nefrologi, Rumah Sakit HCMCT Manipal, Dwarka mengatakan, pada tahap awal, penyakit ginjal mungkin tak menunjukkan gejala, dengan sedikit atau tanpa tanda yang terlihat.

Namun, beberapa individu mungkin mengalami gejala yang tak kentara seperti kelelahan, peningkatan buang air kecil (terutama pada malam hari), dan pembengkakan ringan pada ekstremitas. Gejala-gejala ini seringkali tak spesifik dan dapat dengan mudah dikaitkan dengan penyebab lain.”

​​Tahap 2: Penyakit Ginjal (Ringan hingga Sedang)​

Saat fungsi ginjal semakin menurun, gejala menjadi lebih jelas. Kelelahan dan peningkatan buang air kecil tetap ada, dan individu mungkin melihat perubahan warna dan frekuensi urin.

Pembengkakan ringan, terutama di tungkai dan pergelangan kaki, dapat memburuk. Selain itu, terkadang ada rasa sakit atau ketidaknyamanan di punggung bawah.

Baca Juga: 4 Hal Berbahaya yang Sebabkan Urine Berbusa, Mulai dari Penyakit Mematikan hingga Gaya Hidup, Nomor 3 Sering Terjadi Nih

Baca Juga: Sama-sama Mengancam Jiwa, Yuk Kenali Perbedaan Gagal Ginjal Akut dan Gagal Ginjal Kronis Biar Gak Salah Pengobatannya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.