Menu

No Worries Beauty! Dokter Sebut Wanita Pengidap PCOS Tetap Bisa Hamil, Gimana Sih Caranya?

26 Juli 2023 09:55 WIB
No Worries Beauty! Dokter Sebut Wanita Pengidap PCOS Tetap Bisa Hamil, Gimana Sih Caranya?

Ilustrasi mengenali PCOD dan PCOS. (Freepik/serhii_bobyk)

"Kalau kurus harus olahraga untuk turunkan androgen, kemudian dengan berjemur memperbaiki metabolisme sehingga kecepatan dari keseimbanag hormon cepat," imbuhnya.

Hormon androgen dikenal juga sebagai 'hormon laki-laki', karena pada pria kadar hormon ini jauh lebih besar dibanding hormon lainnya. Secara umum hormon androgen mengatur segala sesuatu yang berhubungan dengan organ reproduksi atau organ seksual pria dan wanita.

Meski begitu, hormon androgen juga diproduksi dalam tubuh wanita, walaupun jumlahnya tak sebanyak pria. Hormon androgen juga memiliki fungsi penting bagi organ reproduksi wanita. Sayangnya dalam berbagai kasus, kondisi kadar hormon pria yang terlalu banyak pada wanita berisiko menyebabkan PCOS.

Hormon androgen yang berlebih pada penderita PCOS dapat mengakibatkan ovarium atau indung telur memproduksi banyak kantong berisi cairan. Akibatnya, sel telur tak berkembang secara sempurna dan gagal dilepaskan secara teratur (anovulasi). Kondisi itu yang kemudian mengganggu proses terjadinya kehamilan.

Sehingga, dokter Muharam mengingatkan bahwa pada dasarnya penyebab PCOS terjadi akibat gaya hidup tak sehat, seperti tak berolahraga, pola makan tak bergizi, hingga stres berlebihan.

Baca Juga: Gak Cuma Rajin Bercinta, Ini 3 Posisi Seks yang Bikin Cepat Hamil! Pasutri yang Lagi Promil Wajib Simak!

Baca Juga: Bukan Cuma Jalani Pemeriksaan Sperma dan Sel Telur, Ini Langkah yang Harus Moms dan Dads Lakukan agar Kandungan Subur, Sudah Tahu Belum?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan