Karya Kreatif Indonesia 2023. (Dok. Istimewa/KKI)
KKI 2023 menampilkan beragam produk wastra, kriya, kopi, serta makanan dan minuman olahan, yang disajikan dalam pameran produk UMKM yang telah lolos kurasi secara ketat baik dari UMKM Binaan dan Mitra Bank Indonesia, juga UMKM dari 6 Kementerian dan Lembaga (K/L) yaitu Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan, Kementerian BUMN, Kementerian Koperasi dan UKM, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, dan Dewan Kerajian Nasional.
Pameran KKI 2023 secara fisik diikuti oleh 300 UMKM, sedangkan pameran online juga tetap dilakukan pada website KKI dengan melibatkan lebih dari 800 UMKM dari seluruh Indonesia.
Dalam KKI tahun ini terdapat kegiatan Pesona Kopi Nusantara yang akan menampilkan 45 UMKM Kopi terbaik Binaan Bank Indonesia.
Melalui penyelenggaraan KKI 2023 diharapkan sinergi dan kolaborasi dari berbagai pihak dalam pengembangan UMKM di Indonesia semakin kuat dan berkelanjutan sehingga mampu mengakselerasi UMKM naik kelas, yang paham digital, go global, dan mampu menggerakkan perekonomian nasional.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.