Menu

Katanya Punya Wajah Mirip dengan Pasangan Tanda Berjodoh? Begini Alasan Ilmiahnya!

24 Maret 2020 15:20 WIB
Katanya Punya Wajah Mirip dengan Pasangan Tanda Berjodoh?  Begini Alasan Ilmiahnya!

Seorang pria tampak menggendong seorang wanita (Unsplash/Carly Rae Hobbins)

HerStory, Jakarta —

Memang banyak anggapan yang beredar di masyarakat kalau orang yang punya wajah mirip dengan pasangannya pertanda jodoh. Selain wajah, beberapa sifat, kepribadian, perilaku, dan kebiasaan pun seringkali tidak jauh berbeda. Para peneliti pun sudah lama mempelajari fenomena unik ini. Sebenarnya, ada unsur kecenderungan yang membuat seseorang akan lebih memilih pasangan yang memiliki aspek kesamaan dengan dirinya.

Hal tersebut karena manusia memang secara alami akan tertarik kepada orang lain yang mirip dengannya. Proses ini terjadi di dalam alam bawah sadar manusia. Manusia akan lebih tertarik dengan orang lain yang memiliki kesamaan berupa fisik, hobi, sifat, kebiasaan, dan lain-lainnya. Sebab itu, mereka akan merasa lebih mudah untuk saling akrab satu sama lain.

Baca Juga: Menceritakan Mantan Kekasih Dengan Pasanganmu Enggak Baik! Begini Kata Para Ahli

Pasangan yang sudah lama menjalin hubungan terlihat lebih mirip karena keduanya secara tidak sadar saling meniru ekspresi wajah masing-masing. Disadari atau enggak sebenarnya ada hal-hal yang membuat kamu dan pasangan memiliki wajah yang terlihat mirip. Yuk, simak penjelasan berikut ini!

Memilih pasangan dari lingkungan yang sama

Salah satu alasan paling sederhana yang membuat pasangan kekasih memiliki wajah mirip adalah karena sebagian besar dari mereka memilih pasangan yang berada di lingkungan yang sama. Misalnya, karena satu sekolah, satu lingkungan pertemanan, satu lingkup pekerjaan, atau satu tempat ibadah. Melalui seringnya frekuensi pertemuan serta diiringi kesamaan kebiasaan inilah yang kemudian menimbulkan kecocokan antara kamu dan pasangan. Pada akhirnya, cinta akan tumbuh di antara satu sama lain.

Baca Juga: Romantis! 4 Pasangan Artis Ini Menikah Tanpa Pacaran

Memilih pasangan yang mirip dengan diri sendiri

Semakin sering kita melihat sesuatu maka semakin kamu akan menyukainya. Kebanyakan orang memutuskan untuk melabuhkan hatinya pada orang yang menurutnya memiliki kemiripan dengan dirinya, baik dari segi fisik maupun sifat. Memahami dan mengenal diri sendiri membuat kamu tanpa sadar menjadikan hal tersebut sebagai patokan dalam memilih pasangan. Misalnya, kamu menginginkan seseorang yang memiliki bentuk mata, hidung, bibir, rahang, yang mirip dengan diri kamu.

Sering melakukan hal bersama

Sepasang kekasih punya wajah mirip setelah melakukan hal bersama dalam waktu yang cukup lama. Mungkin aja ada sepasang kekasih yang mulanya terlihat tidak mirip sama sekali. Namun, seiring berjalannya waktu, keduanya akan terlihat mirip, cocok, dan tampak serasi satu sama lain. Hal tersebut bisa jadi akibat sering melakukan hal bersama dalam waktu yang cukup lama.

Baca Juga: WOW! Ini 5 Tanda Kalau Kamu dan Pasangan Cocok Satu Sama Lain

Pasangan kekasih punya wajah mirip pertanda jodoh memang bukan hanya kebetulan semata. Pasalnya, ada beberapa hal yang membuat kita sebagai manusia dalam hal menginginkan sesuatu, termasuk mencari pasangan, melihatnya berdasarkan kemiripan sifat dan fisik diri sendiri.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ira Nur Aini