Menu

Pantas Banyak yang Suka! Gak Cuma Manis, Ini 6 Manfaat Jagung untuk Kesehatan Tubuh! Nomor 4 Wow Banget!

16 Agustus 2023 14:55 WIB
Pantas Banyak yang Suka! Gak Cuma Manis, Ini 6 Manfaat Jagung untuk Kesehatan Tubuh! Nomor 4 Wow Banget!

Ilustrasi jagung (Sumber: Freepik)

2. Melancarkan Saluran Pencernaan

Manfaat jagung bagi kesehatan selanjutnya adalah dapat melancarkan saluran pencernaan. Hal ini karena jagung mengandung serat yang apabila dikonsumsi dapat mendorong pertumbuhan bakteri baik di usus, mencegah sambelit, mengurangi risiko terkena wasir, dan menurunkan risiko terjadinya kanker usus besar.

3. Memelihara Kesehatan Mata

Jagung mengandung antioksidan zeaxanthin dan lutein. Jenis nutrisi ini dikenal baik untuk menjaga kesehatan mata. Beberapa studi menunjukkan bahwa rutin mengonsumsi jagung dapat mengurangi risiko terjadinya gangguan mata terkait penuaan, seperti degenerasi makula dan katarak.

4. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Manfaat jagung bagi kesehatan adalah dapat mengurangi risiko penyakit jantung. Jagung mengandung antioksidan yang dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.

Penyakit jantung dan hipertensi berkaitan satu sama lain. Ini karena hipertensi merupakan salah satu faktor risiko penyakit jantung. Tekanan darah tinggi bisa memperberat kinerja jantung sehingga dalam jangka panjang bisa menimbulkan masalah pada jantung.

5. Meningkatkan Kepadatan Tulang

Jagung bermanfaat untuk menjaga kesehatan tulang. Di dalam 100 gram jagung terdapat sekitar 500 mg fosfor. Jumlah ini hampir memenuhi kebutuhan harian fosfor orang dewasa. Fosfor sendiri merupakan nutrisi yang baik untuk meningkatkan kepadatan serta kekuatan tulang dan gigi.

6. Mencegah Depresi

Manfat jagung bagi kesehatan yang terakhir adalah dapat mencegah depresi. Hal ini diperoleh dari kandungan magnesium di dalamnya. Jenis mineral yang satu ini dapat menjaga kesehatan dan fungsi otak sekaligus menjaga suasana hati. Kadar magnesium yang rendah dalam tubuh diketahui dapat meningkatkan risiko terkena depresi.

Demikian penjalasan menganai manfaat jagung bagi kesehata. Semoga bermanfaat ya Beauty.

Baca Juga: Tao Eks EXO Bikin Pembalut Demi Sang Istri yang Jadi Korban Pembalut Daur Ulang, Bucin Abis!

Baca Juga: 5 Manfaat Ajaib Teh Chrysanthemum yang Gak Banyak Diketahui, Beauty Mau Coba?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan