2. Resep Sayur Lodeh
Bahan :
- 1 buah labu siam
- 2 buah terung ungu/hijau
- 5 helai kacang panjang, potong 3 cm
- 10 buah putren/jagung muda, iris kasar
- 50 g daun melinjo muda
- 1 liter santan segar
- 250 ml santan kental
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
Bumbu:
- 6 butir bawang merah, iris tipis
- 4 siung bawang putih, iris tipis
- 2 buah cabe merah, iris serong
- 2 buah cabe hijau, iris serong
- 1 potong terasi bakar
- 2 sdt garam
- 1 sdm kaldu jamur
Cara Membuat :
- Kupas labu siam, potong dadu 1 cm.
- Potong-potong terung, jangan dikupas kulitnya.
- Didihkan santan segar dalam panci.
- Masukkan bahan bumbu( bawang merah, bawang putih, terasi, garam, kaldu jamur dan lengkuas serta daun salam.
- Didihkan dengan api kecil.
- Masukkan cabe merah, cabe hijau, kacang panjang, labu siam, rebus hingga hampir empuk.
- Tambahkan terong, puntren, dan daun melinjo.
- Tuangkab santan kental. Masak hingga seluruhnya lunak lalu angkat.
3. Resep Tempe Bacem
Bahan:
- 5 buah tahu putih segi empat 5 cm
- 1 balok (300 g) tempe yang bagus kuliatasnya
- 500 ml air kelapa
- 250 ml air
- 100 g gula merah
- 3 lembar daun salam
- 3 cm lengkuas, memarkan
Bumbu Halus:
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 1 sdt merica butiran
- 2 sdt garam
Cara Membuat:
- Potong-potong tahu ukuran 3xx3x1 cm.
- Susun tahu dan tempe dalam panci atau wajan.
- Tuangi air kelapa, air, daun salam, lengkuas dan gula merah.
- Masak dengan api sedang hingga seluruh bumbu meresap dan tempe dan tahu kecokelatan warnanya.
- Aduk sekaki-sekali saja dan masak hingga kuah susut. Matikan api.
- Tempe dan tahu bisa langsung disajikan.
- Jika suka tempe dan tahu bisa digoreng sebentar dalam minyak hingga agak kering.
- Sajikan dengan cabe rawit hijau segar.
Baca Juga: Resep Nanban Chicken Renyah dan Gurih, Cocok untuk Menu Buka Puasa!
Baca Juga: Resep Mie Gomak Khas Batak yang Endul dan Jarang di Jual, Cuss Bikin Sendiri Moms!