Menu

Bumil, Hati-hati Ya saat Berbicara! Si Kecil Ternyata Sudah Bisa Mendengar Sejak...

22 Februari 2021 10:45 WIB
Bumil, Hati-hati Ya saat Berbicara! Si Kecil Ternyata Sudah Bisa Mendengar Sejak...

Ilustrasi bayi dalam rahim sedang mendengarkan lagu menggunaka headphone. (Pinterest/babygaga.com

HerStory, Bandung —

Moms pasti sudah nggak aneh lagi kalau wanita yang sedang hamil harus menjauhi hal-hal buruk. Misalnya nggak boleh berbicara hal-hal yang jelek, mendengar ucapan yang buruk, atau melihat hal-hal yang buruk.

Wanita yang sedang hamil diharapkan mendengarkan suara yang baik, berbicara, dan mendengarkan hal-hal yang baik. Banyak orang percaya bahwa hal tersebut tak hanya mempengaruhi sang ibu tetapi juga bayi dalam kandungannya.

Hal ini adalah fakta yang terbukti secara ilmiah. Penelitian menunjukkan bahwa bayi sudah memiliki kemampuan untuk mengingat, terutama suara, sejak dalam kandungan.

Bayi di dalam perut bisa mengenali suara ibunya dan ketika sudah lahir, mereka akan mengenali ibunya dengan mengingat suara yang mereka dengar sejak dalam kandungan.

Uniknya, penelitian bahkan menemukan bahwa bayi bisa mengingat tak hanya suara ibunya melainkan juga suara lain yang didengarnya sejak dalam rahim.

Bahkan dilansir dari Boldsky (22/02/2021), bayi bahkan bisa mengenali suara musik pembuka sebuah acara televisi yang sering ditonton oleh ibunya saat hamil.

Baca Juga: Penyakit Preeklamsia pada Ibu Hamil Mengancam Kesehatan Bayi dalam Kandungan, Ini 5 Tips Makan Sehat yang Wajib Dipatuhi Bumil, Catat Moms!

Baca Juga: Ramai di TikTok Moms Hamil Mengalami Pregnancy Nose, Apa Sih Penyebabnya? Cuss Simak Penjelasannya di Sini..

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan