Foto Nagita Slavina mengenakan kemeja putih. (Instagram/raffinagita1717)
Kecantikan istri Raffi Ahmad memang tak perli diragukan lagi. Wajah Nagita Slavina yang mulus membuat netter kerap bertanya-tanya apa sebenarnya rahasia cantik kulit wajah ibu dua anak itu.
Belum lama ini, sahabat pun membocorkan bahwa sebenarnya ibu dua anak punya "rahasia" untuk kulit wajahnya yang selalu terlihat mulus dan bersinar.
Kala itu terlihat dari unggahan MUA Marlene Hariman yang kemudian dibagikan ulang oleh fashion stylist Wanda Hara dan ipar Nagita, Gya Sadiqah.
Siapa sangka, bukannya rahasia cantik, Nagita Slavina malah salah memakai produk kecantikan untuk wajahnya.
Dalam video itu, Marlene, Wanda, Gya tampak sangat heboh memergoki Gigi yang mencuci wajahnya dengan menggunakan sabun cuci piring.
Saat ketahuan, anak sulung Rieta Amilia ini hanya tertawa malu.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.