Saskhya menambahkan, penting untuk terus menjaga bonding terhadap anak, misal saat mereka berada di usia balita, anak-anak masih sangat memerlukan pelukan dan ciuman dari orang tua. Sedangkan untuk usia balita ke atas, bonding dapat dijaga lewat bermain bersama, melakukan banyak hal yang menyenangkan bersama anak seperti saat si kecil mandi atau apapun yang sesuai dengan minat dan bakat anak.
"Membangun ikatan cinta terhadap anak akan berdampak baik untuk masa pertumbuhannya hingga kelak si kecil dewasa, karena dengan tercukupinya tangki cinta anak dari ibu dan kedua orang tuanya, akan menghadirkan sosok dewasa yang baik emosionalnya, sehingga menjadikan mereka bijak dalam menjalani kehidupan," sambung Saskhya.
Sebagai the face of Momami, Sandra Dewi menanmbahkan bahwa, semakin besar kedua anaknya, ia pun menyadari betapa pentingnya bonding antara dirinya dan kedua anaknya. Selain itu, Sandra juga menjaga ikatan cinta dan menanamkan kebiasaan baik dan positif pada kedua anaknya sejak kecil.
"Meski usia mereka bukan bayi lagi, aku tetap tidak mau melewatkan kegiatan sehari-hari mereka yang menurut aku bisa menjadi momen menyenangkan bersama. Terkadang, aku juga masih mendampingi anak-anak bermain saat mandi sambil membantu mereka menyiapkan dirinya setelah mandi, lewat cara ini, aku ingin mereka merasakan sepenuhnya perhatian yang aku berikan akan tetap hadir meski mereka terus bertumbuh. Bersama Momami, dalam empat tahun terakhir perjalananku merawat anak-anak, membuatku sangat terbantu dengan seluruh produk Momami, baik untuk perawatan aku, anakku, maupun rumahku," pungkas Sandra.
Pada Juni 2023 lalu, Momami turut membawa hadir rangkaian baru Medicate Range yang menghadirkan Momami Antiseptic Spray dan Momami Breathy Natural Oil. Rangkaian Momami Medicate dapat menjadi pilihan bantuan yang bisa ibu berikan untuk pertolongan pertama kepada si kecil di rumah.
Setelah sebelumnya, Momami sukses meraih empat penghargaan sekaligus dari Mothers & Beyond Reader’s Choice Award. Beberapa produk Momami yang mendapatkan penghargaan adalah, Momami Baby wipes, Momami Hand sanitizer, Momami Baby Hair Wash, dan Momami Anti Stretch Mark Cream.
“Berada di usia ke-4 bukanlah sebuah pencapaian yang mudah, Momami terus belajar dan berinovasi setiap waktunya untuk bisa memenuhi apa yang dibutuhkan oleh ibu dan anak. Beragam rangkaian perawatan mulai dari kebutuhan ibu hamil, perawatan kulit anak, perawatan gigi anak, dan bahkan pertolongan pertama di rumah anak. Ke depan kami berharap Momami dapat terus mendampingi perjalanan ibu dan si kecil, agar dapat memudahkan kegiatan sehari-hari, serta menjaga ikatan cinta semakin erat dan kuat”, tutup Lina.