Penyebab tersebut seperti:
- Memiliki kebiasaan makan yang tidak sehat.
- Kurang olahraga.
- Memiliki kebiasaan merokok atau perokok pasif.
- Memiliki kelebihan berat badan atau obesitas.
Penderita kolesterol umumnya tak akan menyadari gejala yang dirasakannya. Maka, penting dilakukan pemeriksaan lanjutan, Beauty!
Adapun rekomendasi pemeriksaan medis yang perlu dilakukan yakni:
- Anak-anak dan remaja: setiap lima tahun sekali mulai dari usia 9 tahun, namun bisa dilakukan di usia yang lebih dini ketika orang tua memiliki riwayat kolesterol tinggi.
- Pria: melakukan pemeriksaan kolesterol setiap lima tahun sekali hingga usia 45 tahun, satu hingga dua tahun sekali pada usia 45-65, dan setiap satu tahun sekali setelah usia 65 tahun.
- Wanita: melakukan pemeriksaan setiap lima tahun sekali hingga usia 55, satu hingga dua tahun sekali pada usia 55-65 tahun, dan satu tahun sekali setelah usia 65.
Baca Juga: Gak Cuma Orang Tua, Ini 3 Tanda Kolesterol Tinggi pada Anak Muda yang Harus Diwaspadai, Bisa Bahaya!