Menu

Terlalu Ambis Bekerja Hingga Kurang Tidur Tak Hanya Sebabkan Stres, tapi Juga Peningkatan Berat Badan! Kok Bisa?

01 September 2023 21:00 WIB
Terlalu Ambis Bekerja Hingga Kurang Tidur Tak Hanya Sebabkan Stres, tapi Juga Peningkatan Berat Badan! Kok Bisa?

Ilustrasi bangun tidur dan mengucek mata. (Pinterest/Freepik)

3. Mudah lupa

Selain sulit berkonsentrasi dan mudah marah, efek lain yang timbul akibat kurang tidur adalah mudah lupa. Riset membuktikan bahwa kurang tidur bisa mengakibatkan penuaan atau pelupa.

Kurang tidur juga dapat mengganggu kemampuan otak untuk memproses dan menyimpan ingatan atau pengalaman sepanjang hari. Seseorang juga bisa menjadi sulit mencerna dan memproses informasi selama beberapa hari ke depan.

4. Berat badan naik

Dampak kurang tidur berikutnya adalah peningkatan berat badan. Hal ini berkaitan dengan perubahan durasi tidur dan metabolisme tubuh. Pada orang dewasa, kurang tidur dapat meningkatkan rasa lapar dan nafsu makan, terutama pada makanan tinggi karbohidrat dan kalori.

5. Mudah sakit

Kurang tidur juga dapat membuat seseorang lebih mudah sakit. Hal ini disebabkan karena sistem kekebalan tubuh tidak berfungsi secara optimal untuk melawan virus dan bakteri. Akibatnya, seseorang akan lebih rentan terhadap penyakit.

Jika dibiarkan terus menerus, kurang tidur dapat meningkatkan risiko gangguan kesehatan yang lebih serius, seperti diabetes dan penyakit jantung.

6. Mudah stres

Efek kurang tidur selanjutnya adalah mudah stres. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kurang tidur dapat mempengaruhi suasana hati seseorang pada hari berikutnya. Kamu mungkin mengalami perubahan mood dan menjadi lebih tidak sabar.

Kondisi emosional yang lebih sensitif ini dapat berdampak pada kinerjamu, terutama ketika kamu harus membuat keputusan penting. Jika hal ini tidak ditangani, dapat memicu masalah seperti perilaku impulsif, kecemasan, depresi, dan paranoid.

Baca Juga: Duhh...Bisa Bikin Berat Badan Naik, Cusss Simak 4 Dampak Buruk Jika Beauty Kurang Tidur, Tiati ya!

Baca Juga: 3 Hal yang Bikin Moms yang Sedang Hamil Susah Tidur, Bukan Cuma Karena Morning Sickness Lho!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: