Raffi Ahamd kenalkan produk dari Baseus (dok. istimewa)
"Dengan berbagai peran yang saya jalani setiap harinya, penting untuk memiliki perangkat pendukung yang dapat memudahkan hidup sehari-hari. Sejauh ini, Baseus menjadi aksesoris pendukung perangkat teknologi pilihan saya yang mampu memenuhi berbagai kebutuhan, baik itu kebutuhan profesional maupun personal,” tambah Raffi Ahmad, public figure, pengusaha, dan Brand Friend Baseus.
Selain itu, Raffi mengatakan bahwa dirinya bisa menggunakan handphone sejak jam 5 pagi dan selama seharian penuh. "Aku kan semua pekerjaan ada di handphone, jadi nggak pernah mati, bahkan nggak pernah aku tinggal charge," ujar Raffi.
Suami dari Nagita Slavina itu pun mengaku tingginya mobilitas yang ia jalani membuat dirinya kerap menggunakan powerbank. Raffi bisa mengisi ulang daya ponselnya hingga 4 kali sehari.
"Bukan karena baterai ponselnya bocor, tapi memang saking sering digunakannya. Minimal 3 kali sehari, saat jam 5 pagi bangun lalu olahraga tennis di charge (sisi ulang), lalu kerja di handphone. Pas lunch (makan siang) di-charge lagi," tutup Raffi Ahmad.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.