Menu

Bubur Ayam Mentega, Menu MPASI 6 Bulan Pertama yang Tinggi Kalori, Bisa Booster Berat Badan Anak Moms!

06 Oktober 2023 16:05 WIB
Bubur Ayam Mentega, Menu MPASI 6 Bulan Pertama yang Tinggi Kalori, Bisa Booster Berat Badan Anak Moms!

Ilustrasi ibu sedang beri makan MPASI untuk anak (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Berat badan si kecil memang harus terus dijaga ya Moms agar tak kurang dari berat badan ideal karena jika kurang bisa berisiko si kecil mengalami stunting.

Berkaitan dengan itu, jika Moms ingin menambah berat badan anak cusss simak resep bubur ayam mentega untuk anak 6 bulan yang tinggi kalori sehingga bisa booster berat badannya.

Mengutip dari buku 78 Resep MPASI karya dr. Meta Hanindita, berikut ini resep bubur mentega untuk bayi 6 bulan,

Bahan-bahan:

  • 30 gram beras
  • 30 gram daging ayam giling
  • 1 butir telur
  • 1 1/2 sdm wortel parut
  • 300 ml air kaldu
  • 1 1/2 sdm mentega untuk menumis
  • Grama secukupnya (opsional)

Bumbu halus:

  • 1 butir bawang merah
  • 1 siung bawang putih

Cara membuat:

  1. Tumis bumbu halus dengan mentega hingga harum.
  2. Masukkan daging ayam giling, aduk sampai berubah warna/
  3. Masukkan beras dan air kaldu ke dalam panci, tambahkan tumisan ayam, wortel parut, dan garam.
  4. Masak sambil diaduk hingga beras menjadi bubur.
  5. Masukkan telur kocok, aduk rata. Angkat bubur, lalu saring.

Kandungan Per porsi:

Setiap porsi bubur mentega ini mengandung nutrisi berikut ini Moms,

  • Energi 92 kkal
  • Karbohidrat 7,9 gram
  • Lemak 4,9 gram
  • Protein 4,1 gram
  • Zat besi 0,4 mg
  • Seng 0,3 mg

Gimana Moms tertarik untuk mencobanya?

Baca Juga: Jadi Pemilik Antioksidan yang Paling Baik, Intip Yuk Resep Pure Brokoli untuk MPASI Anak

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan