Ilustrasi gaya hubungan suami dan istri saat di ranjang (Shutterstock/Edited by HerStory)
Lantas apakah hubungan seks yang kurang dari 5 menit adalah normal?
Lamanya hubungan seks sudah banyak menjadi objek penelitian. Para peneliti bahkan melakukan survei dan mencatat waktu bercinta para pria.
Hasilnya, kebanyakan hubungan seksual, mulai dari saat penetrasi hingga orgasme, berlangsung antara 1 hingga 10 menit.
Berdasarkan seluruh penelitian soal waktu, durasi bercinta antara 1 hingga 10 menit itu dialami sekitar 90 persen dari seluruh pria di dunia.
Untuk menggali lebih jauh soal lama bercinta, para peneliti melakukan survey terhadap 50 konsultan dan terapis seks mengenai berapa lama hubungan seks terbaik menurut para ahli.
Jawabannya, durasi 3 hingga 7 menit disebut "cukup", sementara 7 hingga 13 menit "sesuai harapan". Menurut para konsultan, waktu 1 hingga 2 menit terlalu pendek, sedangkan 10 hingga 30 menit dianggap terlalu lama.
Ada banyak penjelasan medis yang menyatakan seseorang mengalami ejakulasi dini atau tidak, namun pada umumnya predikat itu diberikan pada pria yang mengalami ejakulasi kurang dari 1 menit setelah penetrasi.
Kendati demikian, bila Anda 2-3 menit sudah ejakulasi selama suami dan istri sama-sama mencapai orgasme dan tidak ada yang merasa kurang dalam arti gairah atau terlalu cepat, maka tidak menjadi masalah.
Namun jika membuat salah satu pihak merasa tidak nyaman atau bahkan mengganggu dalam memiliki keturunan, maka diperlukan pemeriksaan lebih lanjut.
Catatan: Artikel ini merupakan sindikasi konten Herstory dengan Suara.com.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.