Ilustrasi Bibir Kering (Pinterest/Edited by HerStory)
Selain berpengaruh terhadap penampilan, ternyata bibir pecah-pecah pun bisa menimbulkan sensasi yang sangat mengganggu karena sangat terasa perih. Menurut dr. Riza Marlina di laman Alodokter, ternyata bibir kering menandakan jika bibir kurang lembab.
Tak usah khawatir dengan keadaaan bibir kering ya Moms karena bisa melakukan treatment di rumah.
Mengutip dari pernyataan dr. Riza Marlina inilah treatment yang bisa Moms cobain di rumah:
Salah satu langkah untuk membuat bibir menjadi merah merona itu bisa dengan melakukan scrub. Beauty bisa melakukan scrub menggunakan produk yang dijual bebas. Di sisi lain, Moms juga bisa dengan menggunakan bahan alami, seperti madu yang dicampurkan gula. Lakukan scrub ini 1-2 kali dalam seminggu.
Sering diabaikan, pelembab merupakan hal penting dalam menjagan kelembapan bibir agar terlihat merah merona dan plumpy. Meski begitu, Beauty harus menghindari pelembab yang mengandung parfum, pewangi, dan alkohol atau petroleum jelly. Sementara untuk siang, Moms bisa gunakan pelembab yang mengandung SPF.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.