Menu

Bisa Sebabkan Efek Samping yang Mengganggu Kesehatan, Ini Batas Aman Konsumsi Kopi, Jangan Berlebihan ya Beauty!

02 November 2023 09:35 WIB
Bisa Sebabkan Efek Samping yang Mengganggu Kesehatan, Ini Batas Aman Konsumsi Kopi, Jangan Berlebihan ya Beauty!

Coffee.(Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, apakah kamu termasuk orang yang tak bisa hidup tanpa kopi di segala aktivitas? Jika iya kamu harus tahu batas aman konsumsi kopi setiap harinya ya.

Menurut dr. Riza Marlina di laman Alodokter, memang betul kopi memiliki rasa yang nikmat dan memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan. Tapi ternyata di balik itu semua, ada efek samping yang bisa ganggu kesehatan.

"Kopi juga memberikan dampak kesehatan jika dikonsumsi dengan tepat, namun jika tidak tepat ia bisa berdampak buruk untuk kesehatan seperti gangguan tidur, gangguan pencernaan, meningkatkan tekanan darah, meningkatkan frekuensi buang air kecil dan menimbulkan rasa cemas," jelas dr. Riza dikutip Herstory, Rabu (11/1/2023).

Meski demikian, Beauty gak usah khawatir selama minum kopinya tak berlebihan. Hal itu jelas masih aman untuk kesehatan. Untuk batas aman konsumsi kopi sendiri adalah 2 cangkir untuk orang dewasa.

"Sebaiknya pilih kopi yang tanpa atau rendah gula dan rendah kafein. namun untuk lebih amannya tidak konsumsi kopi setiap hari, terutama pada orang yang memiliki riwayat penyakit tertentu seperti sakit maag, penyakit asam lambung, gangguan pencernaan dan tekanan darah tinggi," jelas dr. Riza

Baca Juga: Meski Bisa Bantu Menurunkan Berat Badan, Ini Efek Samping Konsumsi Kopi untuk Diet, Beuaty Harus Tahu!

Baca Juga: Resep Es Kopi Susu Rendah Kalori, Tanpa Gula, Cocok untuk Beauty yang Lagi Diet!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah