Di sisi lain, dibanding menggunakan masker madu untuk kulit jerawat, dr. Nadia memberikan tips mengatasi kulit yang sedang berjerawat berikut ini:
- Beauty wajib cuci muka di pagi dan sore hari menggunakan sabun pembersih yang memiliki formula ringan. Bersihkan dengan sempurna lalu keringkan menggunakan handuk dengan serat yang lembut.
- Sangat tidak disarankan untuk memegang wajah dengan tangan kotor.
- Beauty juga harus menggunakan pelembab dan tabir surya sebelum beraktivitas.
- Tak menggunakan makeup berlebihan.
- Tidur teratur, rajin makan sayur dan buah, serta minum air putih.
- Karena stres juga berpengaruh, sebisa mungkin untuk menguranginya.
- Batasi makanan terlalu berminyak, produk olahan susu, dan coklat.
Jika sudah melakukan tips di atas keluhan jerawat tak kunjung sembuh sebaiknya segera ke dokter kulit ya Beauty.
Baca Juga: Mengenal Perawatan Kulit Berjerawat dengan Pendekatan Dermatologis, Beauty Harus Tahu Nih!
Baca Juga: 5 Kriteria Kosmetik yang Harus Beauty Pilih Jika Punya Kulit Berjerawat, Bukan Cuma Non Comedogenic!