ilustrasi kesehatan organ kewanitaan
Hal yang perlu diperhatikan lainnya untuk mencegah bau tidak sedap pada Miss V yakni penggunaan celana dalam. Pastikan untuk wanita selalu mengganti celana dalam setiap harinya. Pasalnya, jika celana dalam berkeringat akan membuat Miss V lembab dan timbulkan bau tidak sedap
Tidak hanya itu, usahakan untuk menggunakan celana dalam berbahan katun. Hal tersebut akan membantu mencegah Miss V lembab karena keringat.
Hal penting lain yang harus diperhatikan untuk cegah Miss V tidak sedap yakni menjaga tubuh tetap terhidrasi. Pastikan. selalu minum air dan membuat tubuh terhidrasi dengan baik. Hal tersebut akan membantu hindari bau tidak sedap yang muncul pada mIss V.
Wanita juga disarankan untuk selalu bersihkan Miss V sampai bersih usai berhubungan seks. Pasalnya, Miss V bisa saja terpapar sperma, pelumas, lateks kondom, dan lainnya. Hal ini jika tidak dibersihkan bisa mengganggu keseimbangan pH yang membuat Miss V menjadi bau. Untuk itu, pastikan untuk selalu bersihkan Miss V usai berhubungan seks.
Catatan: Artikel ini merupakan sindikasi konten Herstory dengan Suara.com.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.