HerStory, Jakarta —
Moms apa yang kamu pikirkan jika mendengar kata perut ayam? Yups, kamu pasti kepikiran jeroan ayam kan?
Tapi oh tapi, ternyata ada lho camilan yang namanya perut ayam, camilan itu berasal dari Malang. Berbeda dengan namanya yang identik dengan daging ayam, perut ayam ini sama sekali gak menggunakan daging ayam Moms.
Nah usut punya usut, kenapa camilan ini dinamakan perut ayam karena bentuknya seperti perut ayam Moms.
Terbuat dari terigu dan rasanya pun manis, kira-kira Moms tertarik gak untuk membuatnya? Jika tertarik cusss intip resepnya dari Netty Suherlis di laman Cookpad berikut ini.
Bahan-bahan:
- 250 gr tepung terigu
- 3 butir telur
- 100 gr gula pasir
- 100 ml santan / air kelapa (65 ml santan ditambahkan air)
- 1 sdt ragi instan
- 1/2 sdt baking soda
- 1/4 sdt garam
- secukupnya Minyak goreng
Cara membuat:
- Siapkan bahan, campurkan dalam wadah, tepung, ragi, gula dan baking soda. Aduk hingga tercampur rata.
- Tuang santan sedikit demi sedikit sambil diuleni kurang lebih 10 menit.
- Masukkan telur, aduk kembali hingga merata Moms. Lalu, tambahkan garam, uleni kembali hingga membentuk adonan.
- Istirahatkan adonan kurang lebih 20 menit. Kemudian masukkan ke dalam plastik segitiga.
- Panaskan minyak goreng, goreng adonan dengan membentuk melingkar seperti usus ayam di teflon. Siram-siram dengan minyak panas, lalu angkat. Gunakan api kecil saja.
Mudah kan Moms membuatnya?
Baca Juga: Cuma 3 Bahan, Intip Cara Bikin Biskuit Anggur yang Pasti Si Kecil Suka, Bikinnya Simpel Lho!
Baca Juga: Bisa Jadi Camilan atau Lauk, Ini Resep Kering Tempe yang Cocok Disantap dengan Nasi Panas, Mudah dan Hemat Moms!